URtech

Tips Pilih Monitor agar Hasil Edit Foto Lebih Ciamik

Ika Virginaputri, Senin, 30 Mei 2022 16.31 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Tips Pilih Monitor agar Hasil Edit Foto Lebih Ciamik
Image: Tips Memilih Monitor untuk Edit Foto (Foto: ViewSonic)

Jakarta - Buat Urbanreaders milenial atau Gen Z yang tumbuh di jaman digital pasti udah tahu kan, kualitas visual penting banget untuk menarik perhatian publik. Konten foto harus diedit semaksimal mungkin supaya hasilnya oke. Pasti butuh hardware yang juga oke ya, Guys? 

Misalnya monitor PC yang menjaga tingkat warna dan kontras tetap optimal. Salah pilih monitor bisa bikin hasil foto nggak jernih karena kita nggak dapat spektrum warna yang lengkap dalam akurasi sebenarnya.

Makanya sebuah monitor harus punya fitur-fitur tertentu untuk menghasilkan editan berkualitas, misalnya keseragaman tingkat kecerahan, sudut pandang lebih luas, dan presisi warna yang tepat. Untuk detailnya, yuk simak fitur apa saja yang harus diperhatikan sebelum memilih monitor seperti yang Urbanasia kutip dari ViewSonic ColorPro.

1. Akurasi warna tertinggi

Ketika bicara tentang akurasi warna pada monitor, kebanyakan bergantung pada beberapa fitur untuk menghasilkan gambar yang realistis.

1653902529-1.-Warna-Asli.pngSumber: Tiga elemen yang penting diperhatikan terkait warna (Foto: ViewSonic)

- Color Space dan Warna

Beberapa model monitor untuk profesional telah memiliki color space lebih luas untuk foto-foto yang lebih hidup dan detail. Kalau lagi hunting monitor, coba deh kamu cari yang memiliki sedikitnya 90% sRGB (paling bagus untuk menampilkan hasil kerja kamu di laman web) dan 70% cakupan Adobe RGB (sangat pas untuk gambar yang akan dicetak).

- Low Delta E Value 

Delta E mengukur seberapa baik mata manusia merasakan perbedaan warna. Untuk pengeditan foto, ini merupakan alat mumpuni untuk mengukur seberapa bagus monitor menerima warna asli. Angkanya menunjukkan seberapa bagus sebuah warna ditampilkan oleh monitor, dikaitkan dengan nilai warna yang ‘sempurna’. Makin rendah angkanya, makin baik kinerjanya. Monitor-monitor mahal dapat menyebutkan angka Delta E 1 atau kurang. Namun kebanyakan monitor professional dengan Delta E<2 sudah sempurna untuk kebutuhan edit foto.

2. Kalibrasi Warna Optimal

Warna pada layar harus benar-benar memperlihatkan seperti apa ketika dicetak. Monitor yang telah dikalibrasi dari pabrik memiliki fitur pengaturan warna lanjutan yang mampu menghasilkan foto-foto dengan warna realistis.

3. Teknologi Panel Tanpa Tandingan

Monitor IPS (In-plane switching) menjadi monitor pilihan bagi para pengguna yang mementingkan warna karena menyediakan dukungan terbaik untuk teknologi color space monitor, menawarkan kedalaman warna dan rasio kontras yang tinggi, juga menghilangkan distorsi gambar dan pergeseran warna.

1653902874-2.-Spesifikasi-Utama.pngSumber: Resolusi dan ukuran layar monitor juga penting dipertimbangkan (Foto: ViewSonic)

Fitur lain yang nggak boleh kamu lupa adalah desain keren dan konektivitas fleksibel. Paling bagus sih, pilih yang mendukung berbagai port output seperti USB, DisplayPort, dan HDMI, juga kompatibel dengan device-mu yang lain. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait