URoto

Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid Diproduksi di Indonesia

Fitri Nursaniyah, Senin, 21 November 2022 18.40 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid Diproduksi di Indonesia
Image: Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid. (YouTube/Toyota Indonesia)

Jakarta - Innova Zenix Hybrid menjadi perbincangan hangat publik pencinta otomotif. Terbukti di hari perilisannya, Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid masuk jajaran topik yang ramai dicari di Google.

Kendaraan elektrifikasi produksi Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) ini rupanya dibuat di pabrik Karawang, Jawa Barat.

Innova Zenix Hybrid menandai mobil elektrik pertama dari Toyota yang diproduksi di dalam negeri. Mobil ini resmi diluncurkan oleh PT Toyota Astra Motor (TAM) pada Senin (21/11/2022).

"Hari ini merupakan hari bersejarah karena pertama kalinya Toyota Kijang ini berbasis platform electric vehicle yaitu hybrid," ucap Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto di acara peresmian Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Senin.

Airlangga menargetkan Toyota mampu mengekspor 2 juta kendaraan tahun 2025 mendatang.

Hal ini tak mustahil tercapai lantaran tahun ini saja Toyota mampu mengekspor 1 juta unit kendaraan. Apalagi, produksi Innova Zenix Hybrid di pabrik Karawang sudah menandai investasi Toyota di Indonesia senilai Rp 31,4 triliun dalam 5 tahun ke depan.

Di Indonesia, pertumbuhan industri sektor otomotif sedang membara, persentasenya bahkan lebih tinggi dari pertumbuhan ekonomi nasional.

Airlangga menyampaikan bahwa pada kuartal ketiga, pertumbuhan ekonomi Indonesia mencapai 5,72 persen, adapun pertumbuhan industri otomotif pada periode yang sama mencapai 10,26 persen.

"Saya berharap berbagai mobil dan model lain apakah itu SUV, apakah itu MPV juga akan menggunakan teknologi electric vehicle," ucap Airlangga. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait