URsport

Ujicoba Perdana, Indonesia Kalah 2-3 dari Afghanistan

Rezki Maulana, Rabu, 26 Mei 2021 17.23 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Ujicoba Perdana, Indonesia Kalah 2-3 dari Afghanistan
Image: Indonesia kalah 2-3 dari Afghanistan (dok PSSI)

Dubai - Timnas Indonesia sudah melakoni laga ujicoba perdana jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022. Menghadapi Afghanistan, Merah-Putih kalah dengan skor 2-3.

Pertandingan tersebut dihelat di Lapangan Latihan JA Sports Center and Shooting Club, Dubai, Selasa (25/5/2021) malam WIB. Gawang Indonesia sudah dibobol Afghanistan pada menit keenam.

Mengandalkan Witan Sulaeman, Osvaldo Haay, Saddam Gaffar, dan M. Rafli, Indonesia beberapa kali kesulitan menembus pertahanan Afghanistan. Afghanistan malah mampu memperbesar keunggulan pada menit ke-43.

Babak kedua berjalan empat menit, Indonesia kembali kebobolan sehingga tertinggal tiga gol. Setelah itu, Indonesia memasukkan Genta Alparedo, Pratama Arhan, Nurhidayat Haji Haris, Syahrian Abimanyu, Adam Alis.

Egy Maulana Vikri memperkecil ketertinggalan jadi 1-3 pada menit ke-59 saat menyambar umpan tarik Kushedya Hari Yudo. Egy menjadi aktor untuk gol kedua Indonesia pada menit ke-64 setelah umpan sepakan bebasnya diteruskan jadi gol oleh Adam Alis.

Hingga pertandingan berakhir, Indonesia tetap kalah 2-3. Ini jadi ujicoba perdana Indonesia di luar negeri jelang kualifikasi Piala Dunia 2022. Setelah ini Indonesia masih akan menghadapi Oman 29 Mei.

Ini jadi persiapan Indonesia untuk menjalani tiga pertandingan sisa kualifikasi menghadapi Thailand pada 3 Juni, Vietnam 7 Juni, dan terakhir Uni Emirat Arab (UEA), 11 Juni. Semua laga ini akan digelar terpusat di Dubai, UEA.

Indonesia sudah dipastikan tersingkir di fase kualifikasi kedua ini setelah tanpa kemenangan di lima laga perdananya. Untuk tiga pertandingan kualifikasi nanti, SCTV rencananya akan menyiarkannya secara langsung di TV non-berbayar.

Tetap semangat, Indonesia!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait