URstyle

UNIQLO and JW Anderson 2022 Fall/Winter Collection Rilis 18 November

Priscilla Waworuntu, Selasa, 8 November 2022 18.28 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
UNIQLO and JW Anderson 2022 Fall/Winter Collection Rilis 18 November
Image: UNIQLO x JW Anderson 2022 (Foto: UNIQLO)

Jakarta -- UNIQLO kembali melakukan kolaborasi dengan JW Anderson pada koleksi Fall/Winter Collection 2022 pada hari Jumat, 18 November mendatang.Koleksi terbarunya ini akan mengusung konsep minimalisme melalui berbagai gaya sederhana yang nyaman dan menyenangkan yang sejalan dengan filosofi desain berjiwa bebas khas Jonathan Anderson.

“Ada beberapa contoh arsitektur Inggris yang menjadi inspirasi pada musim ini, khususnya nuansa stripped back dan minimalis. Ada kesederhanaan pada desain serta ketelitian pada detail yang ingin ditonjolkan pada koleksi ini, yang muncul dari prinsip-prinsip desain arsitektur minimalis.” ungkap Jonathan Anderson melalui informasi yang didapat oleh Urbanasia, Selasa (8/11/2022). 

Bahan pakaian yang digunakan Koleksi Fall/Winter 2022 ini menggunakan bahan yang fungsional agar pemakai bisa lebih nyaman dalam menggunakannya. Untuk busana mantel double  berikat pinggang yang ringan dan berkualitas tinggi, serta celana track yang dilengkapi pengencang untuk menyesuaikan dengan tubuh pun menggunakan bahan tersebut. 

Kemudian, untuk produk jaket parka Ultra Light Down, jaket track dengan blocking warna halus dan saku dengan pengencang, dan sweater kerah turtle berwarna cerah, semua desainnya menghadirkan nuansa chic dan modern. Selanjutnya, bagi kamu yang sudah penasaran dengan harga yang diberikan oleh UNIQLO, berikut adalah list harga dan koleksi Fall/Winter 2022: 

1. Mantel dan Jaket: Rp 599 ribu - Rp 1.690 ribu 

2. Gaun:  Rp699.ribu - Rp 899 ribu 

3. Blus dan Kemeja:  Rp 499 ribu - Rp 599 ribu

4. Celana dan Rok: Rp 599 ribu - Rp 699 ribu

5. Rajutan: Rp 599 ribu

6. Aksesoris: Rp 79 ribu - Rp 499 ribu 

Selanjutnya bagi kamu yang ingin membeli koleksi Fall/Winter UNIQLO 2022, kamu bisa langsung membelinya di seluruh toko yang ada di Indonesia, dengan catatan, koleksi lengkap tersedia di Toko Pondok Indah Mall 3 dan online di UNIQLO.COM. 

Sebagai tambahan informasi, Desainer Irlandia Utara Jonathan Anderson mendirikan JW ANDERSON pada tahun 2008. Pada awalnya merupakan koleksi aksesoris yang rumit, dengan cepat menyita perhatian dan kemudian memiliki kesempatan untuk tampil pada saat London Fashion Week 2008.

Keberhasilan koleksi debut ini mendapatkan pujian dan kesuksesan komersial untuk Anderson, yang labelnya sekarang dianggap sebagai salah satu merek paling inovatif dan berpikiran maju di London. UNIQLO and JW ANDERSON pertama kali rilis pada Fall/Winter 2017.

Sementara itu, UNIQLO adalah merek pakaian milik Fast Retailing Co, Ltd., sebuah perusahaan ritel global terkemuka dari Jepang yang berpusat di Tokyo. UNIQLO merupakan merek terbesar dari delapan merek dagang lainnya di grup Fast Retailing, seperti GU, Theory, PLST (Plus T), Comptoir des Cotonniers, Princesse tam.tam, J Brand dan Helmut Lang. 

Dengan nilai penjualan global sekitar 2.3 Triliun Yen untuk tahun 2022, tahun fiskal yang berakhir pada Agustus 2022 (USD 16.6 milyar, dihitung dengan kurs pada akhir Agustus 2022 1 US Dollar = 138.7 Yen), Fast Retailing merupakan salah satu perusahaan ritel pakaian terbesar di dunia, dan UNIQLO merupakan peritel spesialis utama di Jepang.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait