URtrending

Update COVID-19 Jatim 9 Mei: Sehari Naik 128 Kasus, Total 1.409 Terkonfirmasi Positif

Nunung Nasikhah, Minggu, 10 Mei 2020 09.26 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
 Update COVID-19 Jatim 9 Mei: Sehari Naik 128 Kasus, Total 1.409 Terkonfirmasi Positif
Image: Peta sebaran pasien COVID-19 di Jatim per Sabtu (9/5/2020). (Tangkapan layar http://infocovid19.jatimprov.go.id)

Surabaya – Jumlah warga Jawa Timur yang terkonfirmasi positif COVID-19 kembali meningkat pada Sabtu (9/5/2020). Dari yang sebelumnya berjumlah 1.281 orang, hari ini bertambah 128 orang sehingga total mencapai 1.409 kasus per hari ini.

Dari 1.409 kasus warga Jatim yang terinfeksi virus corona, Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Jatim mencatat masih ada 1.036 pasien yang tengah menjalani perawatan di rumah sakit rujukan.

Kabar baiknya, ada 3 pasien positif COVID-19 yang telah terkonversi negatif atau sembuh pada Sabtu (9/5/2020). 

Dengan penambahan pasien positif COVID-19 yang telah terkonversi negatif atau sembuh tersebut, maka total yang sembuh menjadi 230 orang atau setara dengan 16,32 persen.

Namun, kabar duka kembali datang dengan adanya penambahan dua pasien positif COVID-19 yang dinyatakan meninggal dunia.

Dengan bertambahnya pasien meninggal pada hari ini, maka total terdapat 143 kasus meninggal dunia yang setara dengan persentase 10,15 persen.

Sementara dari hasil tracing Gugus Tugas COVID-19 Jatim hingga saat ini, tercatat ada 3.971 Pasien dalam Pengawasan (PDP) dengan rincian 1.850 orang masih dalam pengawasan, 1.742 orang selesai diawasi, dan 379 orang lainnya meninggal dunia.

Sementara untuk Orang dalam Pemantauan (ODP) telah mencapai 21.131 orang dengan rincian 4.576 orang masih dalam pantauan, 16.481 orang telah selesai dipantau, dan 74 orang lainnya meninggal dunia.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait