URnews

Video! Peluncuran Roket Ini Perkuat Bukti Bumi Bulat

Griska Laras, Rabu, 14 Agustus 2019 00.00 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Video! Peluncuran Roket Ini Perkuat Bukti Bumi Bulat
Image: Ilustrasi. (Image: NASA)

Urbanasia - Perdebatan bentuk bumi masih saja perbincangan di sosial media.Meski pengetahuan bentuk bumi bulat telah diajarkan sejak bangku sekolah dasar, masih saja ada yang percaya teori bumi datar.

Penganut teori flat earth ini bahkan memaparkan beberapa gagasan untuk membuktikan kebenaran teori tersebut.

Bahkan musisi rap B.o.B sempat mengajak semua orang untuk menyumbangkan uang lewat laman GoFundMe untuk dibelikan satelit. Hal ini dilakukan semata-mata hanya untuk membuktikan bahwa bumi datar. Tapi sampai saat ini tidak ada bukti kuat untuk mendukung kebenaran teori tersebut.

Kebenaran teori ini semakin dipertanyakan dengan banyak fakta ilmiah yang memperkuat fakta bumi bulat. Salah satunya ditunjukkan oleh video yang terekam dari salah satu roket milik NASA.

Dalam video tersebut penampakan bumi ini terekam jelas dari kamera yang dipasang di bagian bawah roket FOXI (Focusing Optics X-ray Solar Imager). Roket tersebut diluncurkan pada 7 September 2018 di White Sands Missile Range di New Mexico.

Peluncuran FOXSI ini memiliki misi utama untuk mencari nanoflares di matahari dengan bantuan X-ray vision. Kamera tersebut merekam penampakan bumi yang semakin mengecil dan menampakkan bentuk bumi yang sebenarnya dari luar angkasa.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait