URtainment

Wow! Converse Rilis Sneakers Hasil Kolaborasi dengan Lay EXO

Anisa Kurniasih, Selasa, 5 November 2019 19.00 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Wow! Converse Rilis Sneakers Hasil Kolaborasi dengan Lay EXO
Image: Lay Zhang with Converse. (Image: Converse)

Jakarta - Brand sepatu ternama, Converse baru-baru ini meluncurkan sepatu hasil kolaborasinya dengan salah satu member boyband EXO. Lay Zhang di Beijing, guys.

Dalam kolaborasi dengan Converse ini, Lay menggambarkan hubungan awal yang tidak bisa dipecahkan dengan Converse sejak tahap awal karirnya.

Baca juga: Urban Sneaker Society 2019 Bakal Hadirkan Beragam Rilisan Eksklusif, Guys!

Bagi Lay, Converse Chuck Taylor ini menjadi penggambaran akan kisah dan tahapan terpenting dalam hidupnya.

Ketika Lay mengungkapkan kolaborasi tersebut, ia membagikan kisah-kisah inspirasional di balik desain: "Hidupku dipenuhi dengan cerita, dan sepasang Converse Chuck Taylors tidak bisa menjadi media yang lebih baik untuk menceritakan kisah-kisah itu," kata Lay dalam peluncuran sepatu tersebut.

text Image: Converse

Hasil kolaborasi Lay dan Converse dituangkan lewat dua model sepatu. Sepatu pertama berwarna hitam dan yang satunya lagi berwarna putih dengan model karet transparan dan glow in the dark!

"Saya ingin melihat langkah saya dalam kegelapan; cahaya dari sol akan mendorong saya untuk terus berlatih dan terus menari," ungkap Lay.

Baca juga: Modifikasi Air Max 97, Nike Keluarkan "Sepatu Yesus"

text Image: Converse

Terdapat saku kecil di samping sepatu tinggi putih Chuck 70. Sedangkan, OX Chuck 70 hitam terbuat dari kulit dan dihiasi dengan label reflektif merah dari logo Lay di sisi samping.

Koleksi Converse x Lay Zhang akan diluncurkan eksklusif pada 11 November 2019 di Indonesia melalui Converse Official Store - Lazada dengan harga ritel mulai dari Rp. 1,299,000 sampai Rp. 1,399,000.

Gimana guys, tertarik nggak?

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait