URtainment

Xiaomi Gelar Pameran Foto Virtual Bidikan Redmi Note 9

Afid Ahman, Kamis, 24 September 2020 08.51 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Xiaomi Gelar Pameran Foto Virtual Bidikan Redmi Note 9
Image: Deretan hasil karya fotografer muda yang siap dipajang dalam pameran virtual yang digelar Xiaomi. (Xiaomi Indonesia)

Jakarta - Xiaomi Mengadakan pameran foto virtual bertajuk 'Jejak Langkah'. Menampilkan karya foto yang dijepret menggunakan Redmi Note 9.

Ada lima fotografer muda yang berpartisipasi dalam pameran yang berkolaborasi dengan Dia.Lo.Gue Artspace ini. Mereka adalah Florencia Wirawan yang dikenal dengan genre food photography, Roni Hendrawan dengan genre macro photography, Bressiona Chastity dengan genre portraits photography.

Lalu, ada Kaki Sumpit dengan genre landscape photography, serta Melina Anggraini dengan genre stage photography.

Pameran foto virtual dilangsungkan dengan cara menampilkan foto karya kelima fotografer pada akun Instagram milik Dia.Lo.Gue (@dialogue_arts) pada 23-27 September 2020.

1600911875-VP2.pngSumber: Deretan hasil karya fotografer muda yang siap dipajang dalam pameran virtual yang digelar Xiaomi. (Xiaomi Indonesia)

“Kami ingin mengajak publik menikmati karya para fotografer yang memotret jejak langkahnya masing-masing untuk menjadi refleksi dalam menentukan langkah di masa depan. Seperti halnya Xiaomi yang menjadikan momen 10 tahun untuk melihat kembali perjalanan inovasi yang sudah dilalui untuk menjadi bekal transformasi hari ini serta menentukan arah untuk masa depan,” kata Country Director Xiaomi Indonesia, Alvin Tse.

Selain pameran foto, Xiaomi juga mengajak publik khususnya Mi Fans untuk berpartisipasi meramaikan pameran virtual ini dan menularkan semangat kreativitas. Caranya dengan mengadakan kompetisi foto selama pameran berlangsung, yaitu pada tanggal 23-27 September 2020.

Tiga pemenang akan mendapatkan masing-masing satu unit Redmi Note 9 Pro. Informasi selengkapnya mengenai syarat dan ketentuan akan diumumkan oleh akun Instagram Dia.Lo.Gue Artspace dan Xiaomi Indonesia.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait