URtainment

Youtube Fanfest 2019 Digelar, Ini Daftar Konten Kreator yang Hadir

Kintan Lestari, Jumat, 29 November 2019 20.30 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Youtube Fanfest 2019 Digelar, Ini Daftar Konten Kreator yang Hadir
Image: Youtube Fanfest 2019

Jakarta - Sejak diselenggarakan pertama kalinya empat tahun lalu, YouTube Fanfest sukses menyedot banyak perhatian.

Hari ini (29/11/2019) YouTube Fanfest kembali diselenggarakan untuk kelima kalinya di Jakarta yang mana bertempat di JIEXPO Kemayoran.

Di gelaran kali ini, YouTube Fanfest memboyong Bintang YouTube dunia ternama yaitu HRVY untuk menyapa penggemar di Indonesia.

Selain HRVY, konten kreator popular Indonesia seperti NOAH, Jaz, Maell Lee, Animasinopal, Skinnyindonesian24, Atta Halilintar, Step by Step ID, KIFLYF TV, Aviwkila, dan Young Lex pun turut memeriahkan YouTube FanFest 2019, guys.

Baca Juga: 6 Keunggulan YouTube Music Dibanding Aplikasi Musik Lain

Beda dari tahun-tahun sebelumnya, tahun ini terbuka kesempatan untuk kreator luar Jakarta menunjukkan bakatnya diatas panggung melalui YouTube Showcase yang sukses digelar di empat kota, Yogyakarta, Surabaya, Bandung, dan Makassar, pada pertengahan bulan November lalu.

Selain YouTube Showcase, ada pula YouTube Festival yang dimeriahkan pertunjukkan musik dari SamsonS Band dll, juga experiental booth main game bareng MiawAug, SARAH VILOOD, dll.

Marc Lefkowitz, Head of YouTube Creator & Artist Development, APAC menyatakan bahwa YouTube FanFest merupakan wadah untuk para kreator dan audiens untuk menyuarakan pendapatnya.

"Kami melihat pertumbuhan yang luar biasa tinggi di Indonesia. Satu hal yang pasti bahwa para kreator di Indonesia penuh dengan bakat dan terus bertumbuh" ujar Marc Lefkowitz.

Menurut dia, Youtube FanFest kembali hadir dengan keyakinan bahwa setiap orang berhak untuk berpendapat, dan bahwa dunia adalah tempat yang lebih baik ketika bersama kita mendengarkan, berbagi, dan membangun komunitas melalui cerita masing-masing.(*)

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait