URtech

YouTube Permudah Kreator Koreksi Video Tanpa Upload Ulang

Shinta Galih, Selasa, 21 Juni 2022 12.03 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
YouTube Permudah Kreator Koreksi Video Tanpa Upload Ulang
Image: Ilustrasi YouTube/ (Freepik/lekhawattana)

Jakarta - YouTube membawa fitur baru yang membuat kreator bisa mengoreksi kesalahan dalam video yang terlanjur tayang tanpa harus mengupload ulang.

Selama ini untuk memperbaiki kesalahan, kreator terpaksa menghapus dan mengupload ulang video. Hal ini dinilai kurang efisien dan merugikan kreator karena harus kehilangan view dan komentar.  

"Hingga saat ini, jika pembuat konten ingin memperbaiki kesalahan dalam unggahan, atau memberikan pembaruan informasi yang sudah tidak akurat, pengeditan singkat dan pengunggahan ulang video mengakibatkan hilangnya engagement, dan komentar," sebut pernyataan YouTube.

Dengan fitur bernama Correction akan memudahkan pengguna untuk tidak mengunggah ulang video yang di dalamnya terdapat kesalahan sekecil apapun.

Hanya saja kreator cuma diizinkan menambahkan informasi atau catatan dalam potongan-potongan video yang dianggap pengguna salah atau butuh dikoreksi.

"Dengan peluncuran fitur Corrections, para kreator bisa menarik atensi penonton kepada koreksi dan klarifikasi pada video yang telah diunggah," kata YouTube.

Fitur Corrections bakal bisa digunakan pengguna atau kreator konten melalui menu Content di laman YouTube Studio. Pengguna bisa mengubah pengaturan Description dan menandai beberapa titik di dalam video yang dianggap keliru dan menambahkan catatan atau penjelasan apa yang salah dalam potongan video tersebut.

Bila sudah dikoreksi,  penonton dapat melihat catatan tersebut melalui tampilan Cards, alias kolom teks yang muncul di atas video yang sedang ditonton, yang dilabeli View corrections.  

Penonton akan langsung mendapat tampilan dengan sejumlah koreksi atau catatan yang dibuat oleh kreator secara berurutan, mulai dari detik atau menit dari total durasi video.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait