URtech

2 Cara Mudah Hapus Akun Instagram

Elga Nurmutia, Selasa, 14 September 2021 15.26 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
2 Cara Mudah Hapus Akun Instagram
Image: Ilustrasi Instagram. (Pixabay/Solen Feyissa)

Jakarta - Cara hapus akun Instagram bisa dilakukan dengan mudah. Berbicara mengenai Instagram, Instagram merupakan salah satu jejaring yang begitu populer di zaman sekarang. Banyak orang mengunggah aktivitasnya melalui Instagram, mulai dari foto hingga video.

Sejumlah orang menggunakan Instagram untuk ajang berbagi, hiburan, bahkan bisnis. Namun, jika kamu sedang tidak ingin membuka membuka media sosial, khususnya Instagram. Kamu bisa menghapus akun Instagram kamu loh Urbanreaders.

Kali ini, Urbanasia akan membagikan cara hapus akun Instagram yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Selasa (14/9/2021). 

1. Cara Hapus Akun Instagram secara Permanen:

ilustrasi-instagram-pixabay.jpgSumber: Ilustrasi Instagram/Pixabay

Jika kamu sudah tidak ingin menggunakan akun Instagram, bisa kamu hapus permanen dengan cara sebagai berikut:

- Bukalah Instagram dengan browser desktop atau ponsel pintar.

- Lalu, kamu bisa langsung masuk ke akun yang akan dihapus dengan permanen.

- Kunjungi laman web untuk melakukan penghapusan akun Instagram yang kamu inginkan di link berikut ini.

- Kemudian, pilihlah salah satu alasan kenapa kamu ingin melakukan penghapusan akun.

- Lakukan pengetikan ulang kata sandi pada akun Instagram.

- Selanjutnya, kamu bisa melakukan ‘Delete username’, dan melakukan konfirmasi untuk penghapusan akun.

- Setelah itu, akun kamu berhasil di hapus.

- Namun, menjadi sebuah catatan bagi kamu yang ingin hapus akun. Akun ini akan tersimpan pada server Instagram dalam waktu 30 hari setelah dihapus.

- Artinya, kamu bisa mengembalikan akun Instagram sebelum tenggat waktu tersebut.

2. Cara Hapus Akun IG menggunakan Aplikasi lewat Ponsel:

1631605368-instagram-1.jpgSumber: Ilustrasi Instagram. (Pixabay/Photo Mix)

- Langsung klik profil jika sudah login pada akun Instagram, jika belum login terlebih dahulu.

- Tekan pilihan atau option dengan tiga garis horizontal yang terletak pada kanan atas.

- Pilihlah yang tertulis Settings pada baris paling bawah.

- Selanjutnya, tekan Help, dan menuju ke Help Center.

- Kamu juga akan ditujukan ke laman web instagram.com.

- Kemudian, kamu bisa pilih “Berhenti Sejenak Menggunakan Instagram”.

- Dalam halaman selanjutnya, pilihlah “Bagaimana cara menghapus akun Instagram saya?”.

- Setelah itu, kamu pilih tautan “Hapus Akun Anda”.

- Lanjutkan cara menghapus akun Instagram dan juga alasannya.

Nah itu dia cara hapus akun instagram dengan mudah. Semoga bermanfaat!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait