URguide

3 Kreasi Jam Dinding yang Bisa Kamu Bikin Sendiri

Suci Nabila Azzahra, Rabu, 15 Juni 2022 18.56 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
3 Kreasi Jam Dinding yang Bisa Kamu Bikin Sendiri
Image: ilustrasi jam dinding (Foto: Freepik/Wirestock)

Jakarta - Bukan hanya sebagai penunjuk waktu, jam dinding juga bisa menjadi bagian dari dekorasi rumah atau kamarmu. Tapi membeli di toko-toko, desain jam dinding biasanya begitu-begitu saja. Kalau tidak bulat, ya persegi panjang. Memang ada yang desainnya unik berseni tapi ya pasti lebih mahal harganya.

Nah, untuk desain kamarmu sekarang atau persiapan untuk rumah masa depan dengan pasangan, Urbanasia  akan bagi-bagi DIY jam dinding kece luar biasa. Dan pastinya, mudah dibuatnya. Yuk, cek!

Tapi pastikan dulu kamu punya mesin jam-nya, ya!

1. Jam Tali ala Jaring Spiderman

1655292667-IMG-8885.jpgSumber: Jam dinding memanfaatkan koran juga bisa terlihat estetik loh, Guys (Foto: Pinterest)

Yang kamu perlukan di sini adalah papan tripleks tebal, benang ikat atau bisa juga benang wol, hanger besi, cat tembok warna putih dan hitam, serta paku kecil.

Caranya:

1. Potong tripleks membentuk persegi panjang dengan ukuran 16 cm x 20 cm (atau sesuai keinginanmu). Lapisi dengan cat dinding warna putih. Biar kesan vintage-nya kuat, catnya tak harus benar-benar merata

2. Setelah menentukan titik pusat tripleks, buat persegi panjang yang yang lebih kecil. Tancapkan paku kecil di keempat sudut persegi yang ditengah

3. Potong kawat hanger menjadi 4 bagian untuk membentuk persegi panjang yang di tengah. Caranya dengan mengaitkan ujung-ujung kawat ke paku yang sudah kamu tancapkan tadi

4. Tancapkan paku-paku kecil di pinggiran persegi panjang besar. Selanjutnya, kaitkan benang-benang dari kawat hanger ke paku yang ada di pinggir tripleks untuk membuat jaring-jaring

5. Setelah bingkainya siap, pasang mesin jam di bagian tengah persegi panjang kecil. Biar kontras, warnai jarum jam dengan cat hitam

2. Manfaatkan Kain Perca yang Nggak Terpakai

1655292771-IMG-8889.jpgSumber: Tabrak motif kain perca bikin jam dindingmu kelihatan eye-catching (Foto: Pinterest)

Kalau kamu orang kantoran sejati, cocok nih membuat jam dinding dengan ornamen dasi. Tapi pastinya mahal bila kamu benar-benar memakai dasi asli.

Tenang Guys, kamu bisa mengakalinya dengan memanfaatkan kain perca atau baju-baju yang nggak terpakai lagi. Dengan mengerahkan sedikit skill menjahit, bentuk kain-kain perca itu menjadi seperti dasi.

Nah, beres ‘kan? Selanjutnya siapkan tripleks dan mari kita buat jamnya.

1. Buat dua potong tripleks berbentuk lingkaran. Satu ukuran besar dan yang satunya lebih kecil.

2. Bor tepat di tengah kedua tripleks sebagai jalan mesin jam

3. Tempelkan dasi-dasi yang sudah kamu buat ke lingkaran besar, sampai seluruh papan tertutup sempurna

4. Lalu tempelkan lingkaran kecil di atas dasi, dengan titik tengah yang sejajar dengan titik tengah lingkaran besar

5. Pasang mesin jam melalui belakang lingkaran besar, dan pasang jarum jam di depan lingkaran kecil

6. Untuk angkanya, kamu bisa memakai sticker ataupun menulisnya dengan tinta emas.

7. Beres!

3. Gunakan Koran Bekas di Rumahmu

1655293845-IMG-8883.jpgSumber: Jam dengan susunan gulungan koran bakal mempercantik dinding kamu (Foto: Pinterest)

Selain memerlukan koran dalam jumlah banyak, kamu juga perlu menyiapkan tali kecil dan lem superglue.

Caranya:

1. Buat stik-stik koran dengan melipat-lipatnya sampai stik cukup tebal dan kaku, kemudian lumuri salah satu sisinya dengan lem superglue.

2. Selanjutnya buat lingkaran dengan menggulung stik koran yang sudah dilumuri lem. Agar menempel dengan sempurna, sementara ikat lingkaran yang sudah jadi sampai lemnya mengering. Kalau perlu, kamu juga bisa melumuri bagian belakang lingkaran dengan lem agar semakin kuat

3. Selesai dengan lingkaran besar, buat lingkaran-lingkaran kecil lainnya dengan cara yang sama

4. Gunakan tali untuk menggabungkan lingkaran-lingkaran tersebut

5. Saat ikatan antar lingkaran sudah benar-benar kuat, pasang mesin dan jarum jam di bagian tengah. Selesai sudah!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait