URguide

4 Cara Cowok Nutupin Patah Hati

Itha Prabandhani, Sabtu, 19 September 2020 15.50 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
4 Cara Cowok Nutupin Patah Hati
Image: Freepik

Jakarta - Pandangan umum bahwa cowok nggak boleh nangis atau cengeng, apalagi kalo udah dewasa, bikin cowok enggan untuk mengungkapkan perasaannya. Apalagi, dalam hal cinta.

Saat mengalami patah hati, nggak banyak cowok yang terang-terangan menunjukkan kesedihan dengan menangis apalagi curhat sama teman-teman cowoknya. Karena itu, cowok cenderung akan menutupi patah hatinya dengan melakukan hal-hal lain. Dari luar akan terlihat cool, tapi sebenarnya remuk di dalam, guys!

Begini cara cowok nutupin patah hatinya.

Menghindari Topik Tentang Mantan

1600503757-menghindari-topik-mantan.jpgSumber: Freepik

Membicarakan mantan akan sangat menyakitkan hatinya. Karena itu, biasanya cowok yang baru putus akan menghindari pertanyaan seputar mantan pacarnya. Kalau kebetulan ada yang bertanya, mereka hanya akan menjawab dengan singkat, atau bahkan mengalihkan pembicaraan. Hal ini dilakukan supaya perasaan dia yang sebenarnya nggak akan terlihat oleh lawan bicaranya.

Lebih Sering Nongkrong Sama Teman

1600503748-nongkrong.jpgSumber: Freepik

Yang sebelumnya nongkrong sama teman pakai dijadwal, sekarang dia akan selalu available untuk diajak hangout. Cowok akan menghabiskan waktu dengan teman-temannya seperti bermain game, ngopi bareng, atau nongkrong di rumah teman, untuk mengalihkan ingatan pada mantan. Banyaknya aktivitas ini juga dia lakukan agar selalu sibuk dan sampai di rumah tinggal tidur aja.

Nangis Sendirian

1600503779-nangis-sendiri.jpgSumber: Freepik

Cowok juga bisa nangis saat patah hati, loh. Meski dilakukan diam-diam alias saat sendirian, menangis juga salah satu cara cowok melampiaskan kesedihannya.

Bikin Proyek Baru

1600503763-bikin-project.jpgSumber: Freepik

Biar pikirannya nggak terfokus pada kesedihan, cowok akan berusaha untuk menyibukkan pikirannya pada aktivitas yang membutuhkan kemampuan otak. Mereka akan mencoba bikin project baru seperti mereparasi motor, memodifikasi mobil, atau mempelajari program baru di komputer.

Dengan memusatkan perhatian pada hal-hal yang logis, mereka berharap perasaan sakit akibat patah hati, nggak akan lagi menguasai pikirannya.

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait