URtech

4 Tablet Samsung Ini Bantu Tingkatkan Produktivitas Loh

Kintan Lestari, Senin, 2 November 2020 13.47 | Waktu baca 4 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
4 Tablet Samsung Ini Bantu Tingkatkan Produktivitas Loh
Image: Galaxy Tab S7+. (Samsung)

Jakarta - Selama menjalani work from home (WFH), kita dituntut untuk tetap produktif dan memenuhi segala pekerjaan yang diberikan.

 Jam kerja yang lebih panjang dan fleksibel membuat kita untuk bisa menggunakan skala prioritas. Nah, salah satu device yang bisa menunjang produktivitas adalah tablet.

Ya, tablet bisa menjadi pelengkap smartphone dan laptop saat harus produktif di rumah ya, guys. 

Ukuran layar yang lebih besar dari smartphone namun lebih compact dari laptop membuat tablet menjadi gadget ‘in between’ yang mendukung kreativitas dan produktivitas. 

Nah, kamu yang mungkin merasa butuh alat ini untuk menunjang pekerjaan, Erafone kasih 4 rekomendasi tablet Samsung yang bisa bantu kamu selalu produktif saat bekerja nih, di antaranya: 

1. Galaxy Tab A8

Samsung Galaxy Tab A8 mengusung layar sebesar 8 inci yang tidak hanya compact tapi juga menawarkan portabilitas dan fungsi terbaik di kelasnya. 

Memiliki tebal 8mm dan berat 345gram membuat tablet ini nyaman dibawa ke mana aja.

Untuk social media dan gaming yang casual, Tab A8 dapat dimainkan dengan cukup lancar. 

Tablet ini juga mendukung penggunaan stylus langsung dari Samsung yang dapat digunakan untuk membuat notes, sketsa, maupun kerja ringan lainnya.

2. Galaxy Tab S6 Lite

1604300981-galaxy-tab-S6-lite.jpgSumber: Galaxy Tab S6 Lite. (Samsung)

Tablet ‘adik’ dari Tab S6 ini dirancang nggak cuma buat hasrat binge watching, tapi buat produktivitas juga. 

Cocok buat mahasiswa sibuk yang mageran bawa laptop tapi harus multitasking di mana aja. Nama ‘lite’ sendiri menggantikan huruf ‘e’ seperti Galaxy Tab S5e.

Selain dibekali layar lega sebesar 10,4 inci, tablet ini juga sudah disematkan speaker ganda besutan AKG yang menjanjikan kualitas suara yang memanjakan gendang telinga. 

Selain itu juga disematkan teknologi Dolby Atmos 3D surround sound untuk pengalaman audio yang lebih punchy. Tertarik?

3. Galaxy Tab S6

1604300231-galaxy-tab-6.jpgSumber: Galaxy Tab S6. (Samsung)

Desain dan spesifikasi Galaxy Tab S6 sejatinya dirancang milenial yang pengen produktif di mana aja. 

Galaxy Tab S6 memiliki layar Super AMOLED berukuran 10,5 inci dengan resolusi 2.560 x 1.600 pixel. Tampilan layar tajam tersebut didukung dengan 2 speaker dari AKG.

Soal dapur pacu, Samsung menyematkan Snapdragon 855 dengan 6GB RAM dan kapasitas penyimpanan 128 GB. 

Samsung Galaxy Tab S6 juga menyediakan slot MicroSD yang mampu mendukung memori hingga 1 TB.

Galaxy Tab S6 mampu digunakan selama satu hari penuh berkat kehadiran baterai cukup besar, 7.040 mAh. 

Sama seperti versi Lite-nya, Tab S6 juga kompatibel dengan smart keyboard dan smart stylus-nya. 

Nah, yang nggak kalah penting juga, Galaxy Tab S6 juga sudah disematkan Samsung Dex. 

Jadi kamu bisa menggunakan tablet dengan aplikasi yang sudah terinstall seperti menggunakan PC atau laptop. Berguna banget buat yang harus produktif setiap saat.

4. Galaxy Tab S7 dan S7+

1598241131-Galaxy-Tab-S7-and-Galaxy-Tab-S7-(1).jpgSumber: Galaxy Tab S7 dan Tab S7+ sudah bisa dipesan di Indonesia (Samsung)

Nah, ini yang ditunggu-tunggu. Dua tablet terbaru dari Samsung ini memiliki hadir dengan dua varian yakni Tab S7 reguler dan S7+. 

Dari segi layar, Galaxy Tab S7 Plus mengusung layar dengan diagonal yang lebih besar, yakni 12,4 inci dengan panel Super AMOLED. Sementara Galaxy Tab S7 reguler ukuran sedikit lebih kecil yakni 11 inci dengan panel IPS LCD.

Baik Galaxy Tab S7 reguler maupun Galaxy Tab S7 Plus hanya memiliki satu pilihan konfigurasi RAM dan penyimpanan, yaitu 6 GB/128 GB untuk Galaxy Tab S7 reguler dan 8 GB/256 GB untuk Galaxy Tab S7 Plus. Keduanya juga dapat disematkan micro SD card hingga 1TB.

Sama seperti pendahulunya S6, Galaxy Tab S7 dan S7+ juga kompatibel dengan smart keyboard dan smart stylus. Dan nggak lupa tambahan Samsung Dex yang bikin tablet punya fungsi layaknya PC atau laptop.

Kira-kira tablet Samsung yang mana nih yang kamu butuhkan? Kalau masih bingung tablet Samsung tipe apa yang pas untuk kebutuhan sehari-hari, kamu bisa cobain belanja di Eraspace.

Enaknya belanja di Eraspace, ada tiga shopping option yang bisa dipilih. Belanja online dengan pengiriman reguler lewat JNE atau langsung dikirim kurir instan dari store terdekat menggunakan layanan EraXPress. 

Misalkan lagi di luar dan mau sekalian jalan gitu, kamu juga bisa belanja online dan langsung ambil barangnya di toko terdekat dengan layanan ClickNPickup. 

Buat yang pengen belanja di toko, bisa ke Erafone atau Samsung Store by Nasa terdekat.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait