URoto

5 Cara Atasi Kaca Lampu Mobil Oksidasi dan Menguning

Hanisa Sutoyo, Kamis, 16 Juni 2022 12.19 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
5 Cara Atasi Kaca Lampu Mobil Oksidasi dan Menguning
Image: Ilustrasi mobil jarang dipakai (Freepik/standret)

Jakarta – Kaca lampu mobil jika tidak rutin dibersihkan warnanya akan berubah menguning loh. Nah, permasalahan ini dapat mempengaruhi pencahayaan yang bisa membahayakan pengemudi serta penumpang. 

Untuk mengatasi permasalahan ini, kamu harus membersihkan atau menggantinya dengan yang baru. Namun, pilihan kedua ini bisa membuatmu mengeluarkan biaya berlebih nih, Urbanreaders. 

Nah, buat kamu yang tidak ingin menguras isi dompet, berikut tips membersihkan lampu kaca mobil yang menguning dan kusam.

1. Oleskan Pasta Gigi

1638167468-pasta-gigi.jpgSumber: Ilustrasi pasta gigi. (Freepik/BillionPhotos)

Pasta gigi kerap dijadikan solusi untuk membersihkan sejumlah noda membandel, termasuk noda kuning yang terdapat di kaca lampu mobil, nih. 

Caranya cukup mudah. Kamu bisa membersihkan mobilmu terlebih dahulu sekaligus membersihkan bagian kaca lampu mobil.

Kemudian, oleskan pasta gigi pada seluruh permukaan kaca dan diamkan beberapa saat. Jika sudah, bersihkan pasta gigi dengan kain lembut dan bersihkan sisanya dengan air bersih.

2. Gunakan Cuka

1645586525-Foto-1-baju.jpegSumber: Membersihkan area lengket pada baju dengan cuka putih suling yang hangat dan murni.(freepik/freepik)

Kandungan asam pada cuka dapat mengatasi oksidasi pada kaca lampu mobil yang berubah menguning dan kusam.

Kamu bisa mencampurkan tiga sendok cuka dengan satu liter air. Kemudian, celupkan kain lembut pada campuran tersebut, yang kemudian digunakan untuk menggosok kaca lampu mobil dengan gerakan memutar. Lakukan hingga kaca menjadi bersih, ya. Setelahnya bisa kamu lap menggunakan kain yang kering.

3. Oleskan Krim Anti Nyamuk

1654683560-Memakai-krim-anti-serangga.jpgSumber: Memakai krim anti serangga (Pinterest/OkChicas)

Cara selanjutnya ini lebih cocok diterapkan pada kaca lampu mobil yang memang benar-benar terbuat dari kaca asli ya, Urbanreaders.

Sebab, pada kaca yang terbuat dari mika atau plastik, krim anti nyamuk ini justru dapat membuatnya semakin rusak.

4. Semprotkan Cairan Pembersih Kaca

1645789169-Segera-Bilas-dan-Keringkan-(Freepik-prostooleh).jpegSumber: Segera bilas dan keringkan mobil (Freepik/prostooleh)

Cairan khusus pembersih kaca memang didesain untuk membantu merawat permukaan kaca, termasuk kaca lampu mobil.

Caranya dengan menyemprotkan cairan secara merata pada seluruh permukaan kaca lampu mobil. Selanjutnya, gunakan kain microfiber untuk menggosoknya secara perlahan dengan gerakan memutar. Lakukanlah secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

5. Gunakan Compound

1616157454-membersihkan-mobil-freepik.jpgSumber: Ilustrasi membersihkan mobil (Freepik/Freepik)

Compound merupakan suatu krim khusus yang memang berfungsi untuk mengatasi oksidasi pada permukaan kaca, baik yang kaca asli ataupun yang terbuat dari mika dan plastik.

Untuk menggunakannya, kamu perlu membersihkan kaca lampu mobil terlebih dahulu dan keringkan dengan kain lembut.

Setelah itu diamkan beberapa menit dan oleskan compound ke seluruh permukaan kaca yang ingin dibersihkan. Tunggu 2-5 menit untuk kemudian dibersihkan menggunakan kain microfiber dengan gerakan memutar.

Itulah lima cara sederhana yang bisa kamu lakukan untuk mengembalikan warna pada kaca lampu mobil kamu. Selamat mencoba!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait