URstyle

5 Cara Merawat Kulit Wajah Berpori Besar

Itha Prabandhani, Selasa, 6 April 2021 09.00 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
5 Cara Merawat Kulit Wajah Berpori Besar
Image: Kulit berpori besar/Freepik by Samphao

Jakarta - Memiliki wajah berpori-pori besar memang perlu perhatian khusus. Pasalnya, pori-pori yang besar juga berpengaruh pada produksi sebum yang tinggi. Selain itu, lubang pori-pori rentan menyimpan debu, kotoran, dan sisa makeup. Jika bercampur bakteri, kamu akan dengan mudah terserang jerawat.

Biar kulit wajah nggak bermasalah akibat pori-pori besar, kamu perlu melakukan beberapa perawatan khusus. Berikut sederet jenis perawatan yang direkomendasikan ahli dermatologis dari American Academy of Dermatology.

1.       Gunakan Produk Non-Comedogenic

1617673941-non-comedogenic---freepik-vkstudio.jpgSumber: Produk non-comedogenic/Freepik by Vkstudio

Saat kamu memilih produk makeup atau skincare, pastikan bahwa produk tersebut berlabel non-comedogenic. Produk non-comedogenic diformulasikan untuk tidak menutup pori-pori dan aman buat kulit sensitif. Selain itu, pilih produk yang tidak mengandung minyak.

2.       Rajin Bersihkan Wajah

1617673956-bersihkan-wajah---freepik-wayhomestudio---Copy.jpgSumber: Bersihkan Wajah/Freepik by Wayhome Studio

Kulit yang berpori-pori besar gampang menyimpan kotoran di dalamnya. Karena itu, kamu mesti rajin membersihkan wajah minimal dua kali sehari. Membersihkan wajah akan mengangkat debu, kotoran, dan minyak berlebih di wajah kamu. Gunakan air hangat untuk membersihkan wajah dan usapkan pembersih wajah dengan lembut. Hindari gerakan yang terlalu keras karena akan membuka pori-pori wajah kamu jadi lebih besar.

3.       Gunakan Retinol

1617673950-retinol---freepik-photodiod.jpgSumber: Retinol/Freepik by Photo Diod

Jika kamu memiliki jenis kulit berminyak dan berjerawat, atau kehilangan elastisitasnya, gunakan produk skincare yang mengandung retinol. Retinol akan membantu meningkatkan produksi kolagen sekaligus membersihkan pori-pori kulit, sehingga kulit kamu lebih kenyal dan sehat.

4.       Gunakan Salicylic Acid untuk Mengatasi Jerawat

1617674249-salicylic-acid---freepik-valuavitaly.jpgSumber: Produk Salicylic Acid/Freepik by Valuavitaly

Jerawat terjadi akibat pori-pori kulit yang tersumbat kotoran. Menggunakan produk skincare berbahan dasar salicylic acid atau asam salisilat, akan membantu membersihkan pori-pori dari kotoran yang menyumbat.

5.       Eksfoliasi dengan Lembut

1617673963-eksfoliasi---freepik-wayhomestudio.jpgSumber: Eksfoliasi/Freepik by Wayhome Studio

Eksfoliasi atau pengangkatan sel-sel kulit mati akan membantu menjauhkan kulitmu dari risiko penyumbatan pori-pori. Karena itu, lakukan proses eksfoliasi secara berkala, namun scrub wajah dengan lembut. Hindari gerakan menggosok terlalu keras, agar pori-pori kamu nggak bertambah besar dan tidak terjadi iritasi kulit.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait