URtainment

'A Quiet Place Part II' dan 'Top Gun: Maverick' Diundur hingga 2021

Kintan Lestari, Senin, 27 Juli 2020 11.09 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
'A Quiet Place Part II' dan 'Top Gun: Maverick' Diundur hingga 2021
Image: Salah satu adegan dalam film 'A Quiet Place Part II'. (IMDb)

Jakarta - Kasus COVID-19 yang belum tuntas membuat bioskop-bioskop tidak jadi membuka pintu mereka. 

Hal itu berimbas pada mundurnya jadwal perilisan film, contohnya terjadi pada 'A Quiet Place Part II' dan 'Top Gun: Maverick'.

Imbas pandemi COVID-19, Paramount Pictures memutuskan mengundur kembali jadwal rilis dua film tersebut hingga tahun depan.

'A Quiet Place Part II' awalnya dijadwalkan rilis pada 4 September 2020. Namun karena situasi saat ini, film yang dibintangi Emily Blunt, Millicent Simmonds, dan Noah Jupe itu diundur hingga 23 April 2021.

Lalu 'Top Gun: Maverick' yang dibintangi Tom Cruise diundur dari 23 Desember 2020 ke tanggal 1 Juli 2021. 

Ini kedua kalinya jadwal dua film tersebut diundur akibat pandemi. Tentunya situasi ini tidak menguntungan untuk pemilik bioskop. 

"Kami benar-benar percaya bahwa tidak ada pengalaman menonton film seperti yang dinikmati di bioskop," kata presiden distribusi domestik Paramount, Chris Aronson, dalam sebuah pernyataan seperti dikutip THR. 

'A Quiet Place Part II' dan 'Top Gun: Maverick' bukanlah satu-satunya film yang ditunda penayangannya.

Belum lama ini Disney juga mengumumkan mengundur perilisan film Mulan ke tanggal 21 Agustus 2020. 

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait