URnews

Ari Lasso Bakal Gelar Konser di Pasuruan, Pemprov Jatim Dikritik Netizen

Nivita Saldyni, Kamis, 27 Agustus 2020 22.15 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Ari Lasso Bakal Gelar Konser di Pasuruan, Pemprov Jatim Dikritik Netizen
Image: Ari Lasso (kanan) bertemu dengan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa (kiri) di Surabaya, Minggu (23/8/2020). (IG @ari_lasso)

Surabaya - Konser New Normal yang akan digelar awal September mendatang menuai komentar netizen. Konser yang akan digelar di Ngopibareng Pintu Langit, Kabupaten Pasuruan itu membuat Pemprov Jatim tuai kritik tajam dari netizen.

Hal ini berawal dari ramainya cuitan akun Twitter @txtdrpemerintah pada Selasa (25/8/2020) lalu.

Dalam cuitan tersebut, pemilik akun membagikan tangkapan layar sebuah berita yang berjudul 'Kasus COVID-19 Tinggi, Gubernur Khofifah Malah Mau Gelar Konser Musik'.

Alhasil hingga saat ini masih banyak netizen yang mengungkapkan kekecewaannya kepada Pemprov Jatim, khususnya Gubernur Khofifah.

"Ya Allah Bu.... Ini ada Break The Silence aja kita gak ngadain nobar, mau bikin event ultah Bangtan aja gak jadi, mau meet up aja gak pernah. Daripada bikin konser, mending fokus ke SPP gratis itu aja deh Bu, masih pada ngeluh ini anak2 saya soal SPP yg katanya kmrin mau digratisn," balas salah seorang netizen.

"Drpd uang buat itu kenapa uangnya g buat nekan kurva dulu ?," balas lainnya.

"Daripada bikin konser, mending fokus ke SPP gratis itu aja deh Bu, masih pada ngeluh ini anak2 saya soal SPP yg katanya kmrin mau digratisn," komentar lainnya.

Menanggapi hal itu, Khofifah pun tak menampik bahwa Ari Lasso akan memggelar konser musik di Pasuruan, Jatim. Namun ia membantah kalau konser ini merupakan program Pemprov Jatim.

"Tidak ada program Pemprov menyelenggarakan konser. Tidak ada," kata Khofifah di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Kamis (27/8/2020).

Sebelumnya, Khofifah dan mantan Wakil Gubernur Jatim, Syaifullah Yusuf telah mengumumkan rencana gelaran tersebut kepada media pada Senin (24/8/2020) malam.

Gus Ipul pun mengatakan bahwa konser new normal pertama di Indonesia itu digelar oleh Ari Lasso.

"Ari Lasso punya program event yang cocok dengan era normal baru sehingga orang bisa mendengarkan sajian musik, tapi tetap kesehatan terjaga. Kami tadi membicarakan rencana itu dan semoga terlaksana," kata Gus Ipul kepada media, Senin malam.

Pertemuan itu pun membahas soal program konser milik Ari Lasso yang bekerja sama dengan Kemenparekraf RI itu sekaligus meminta izin kepada Khofifah.

Niat itu pun disambut baik oleh Pemprov Jatim, Khofifah telah menyetujui rencana itu namun dengan syarat yaitu menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Alhasil konser yang akan digelar pada 12 September 2020 sore itu rencananya hanya akan dibuka untuk 1.200 - 1.300 penonton dari kapasitas normal yang mencapai 13 ribu orang. Kemudian pembelian tiket juga dilakukan secara online, serta penonton wajib bermasker dan juga jaga jarak. 

Meski begitu, penonton yang tak kebagian tiket masih bisa menikmati konser yang juga mengundang Via Vellen itu lewat kanal YouTube yang telah disiapkan penyelenggara.

"Kami sudah siapkan channel YouTube yang bisa disaksikan langsung dan dari mana saja. Yang jelas, penonton di lokasi nantinya dibatasi dan menerapkan protokol kesehatan sangat ketat," tutupnya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait