URstyle

Asyik! Taman Sari Yogyakarta Kembali Dibuka Besok

Ardha Franstiya, Selasa, 7 Juli 2020 13.45 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Asyik! Taman Sari Yogyakarta Kembali Dibuka Besok
Image: Taman Sari Yogyakarta, salah satu destinasi wisata di Yogyakarta. (Dok. Humas Pemda DIY)

Yogyakarta - Setelah ditutup lebih dari tiga bulan lamanya, akhirnya Taman Sari di Yogyakarta bakal dibuka kembali pada Rabu (8/7/2020) besok loh!

Kabar bahagia rencana pembukaan kembali salah satu destinasi wisata favorit di Yogyakarta ini disampaikan langsung oleh Ketua Kampung Wisata Taman Sari, Ibnu Titianto di Yogyakarta, Senin (6/7/2020) lalu. Ibnu memastikan Taman Sari akan dibuka lagi dengan protokol kesehatan yang ketat.

“Rencananya pada Rabu (8/7/2020) mulai dibuka kembali. Kami pun sudah melakukan simulasi secara kasar untuk penerimaan wisatawan,” kata Ibnu Titianto di kutip dari Antara, Selasa (7/7/2020).

Ibnu menyebut, pihaknya telah meminta izin ke Keraton Yogyakarta dan menyampaikan rencana pembukaan Taman Sari ke Pemkot Yogyakarta.

Kembali dibukanya Taman Sari menurut Ibnu berdasarkan kesepakatan warga sekitar. Banyak warga sekitar Taman Sari yang menggantungkan hidup dari industri jasa pariwisata meminta agar Taman Sari segera dibuka agar roda ekonomi di sekitarnya kembali berjalan.

“Kami sudah memiliki protokol kesehatan yang menjadi acuan, bahkan kami pun rutin melakukan penyemprotan disinfektan di kampung wisata, lima hari sekali,” imbuhnya.

Untuk mendukung kembali dibukanya Taman Sari, warga di kampung wisata ini juga telah menyiapkan tempat cuci tangan di jalan kampung agar wisatawan bisa dengan mudah menggunakannya.

Tak ketinggalan, pada saat pembukaan nanti jumlah pengunjung akan dibatasi agar protokol kesehatan dan physical disctancing antar pengunjung bisa dikontrol. Nantinya pengunjung juga akan dicek suhu tubuh dan wajib memindai QR Code. 

“Untuk QR code ini, kami masih menunggu dari Pemerintah Kota Yogyakarta,” jelasnya.

Dengan berbekal standar protokol kesehatan yang ketat dan kominten warga sekitar, Ibnu menyebut pihaknya siap menyambut wisatawan dan kembali membuka Taman Sari.

Nah, kalau Urbanreaders udah siap belum main-main lagi ke Taman Sari? Jangan lupa ya, tetap patuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait