5 Tips Makeup Natural Look untuk Hangout Bareng Bestie

Jakarta – Hangout menjadi salah satu aktivitas menyenangkan untuk melepas penat. Seringkali, wanita memilih mal sebagai tempat untuk hangout, sebab di tempat tersebut mereka bisa bercengkrama sambil berbelanja atau makan.
Saat hangout, tentu kita harus mempersiapkan penampilan yang cocok agar tetap kece dan nggak salah kostum. Nah, riasan yang natural pun bisa menjadi ide yang ciamik nih biar tampilanmu nggak berlebihan.
Selain tetap cantik, natural makeup saat hangout juga akan memberi kenyamanan bagi dirimu sendiri. Nah, simak 5 hal yang harus kamu perhatikan saat ingin makeup kasual untuk hangout.
1. Pilih Complexion Ringan
Sumber: Ilustrasi pakai cushion. (Pinterest/sonrisa5815)
Sebenarnya, kamu bebas menggunakan jenis complexion apapun yang kamu sukai. Namun, untuk hangout bersama teman, mungkin kamu bisa mempertimbangkan complexion yang ringan.
Contohnya, cushion, BB cream, atau CC cream. Sebab, ketiga produk tersebut dapat memberi makeup look yang sempurna dengan sensasi ringan di wajah, tidak seberat saat menggunakan foundation. Selain itu, foundation juga cukup rentan untuk crack atau luntur jika tidak diaplikasikan dengan teknik makeup yang benar.
2. Concealer Opsional
Sumber: Ilustrasi concealer. (Pexels/mart-production)
Ingat, makeup look untuk hangout biasanya banyak memberikan kesan kasual. Jadi, memakai concealer sepertinya bisa jadi pilihan opsional saja.
Memakai concealer memang dapat menutup noda-noda di wajah dengan sempurna. Akan tetapi, concealer juga cukup berisiko bikin wajah terlihat cakey, yang mana cukup kontra dengan makeup hangout yang harusnya tampak natural.