URtainment

Beri Kejutan buat Fans, Taylor Swift Rilis Album 'Folklore'

Griska Laras, Jumat, 24 Juli 2020 10.52 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Beri Kejutan buat Fans, Taylor Swift Rilis Album 'Folklore'
Image: istimewa

Jakarta - Taylor Swift kembali mengejutkan penggemarnya dengan merilis album baru berjudul 'Folklore' hari ini (24/7/20). Hal ini diumumkan pelantun 'Lover' melalui akun Instagram pribadinya.

"Sebagian besar rencanaku di musim panas ini dibatalkan, tapi ada satu hal yang tidak aku rencanakan dan TERJADI. Hal itu adalah album studioku yang ke delapan FOLKLORE. Kejutan! Tengah malam ini (waktu Amerika Serikat) aku akan merilis album baru," tulis Swift.  

Dalam postingan yang sama, Taylor Swift menceritakan kisah di balik proses produksi album terbarunya. Dia sempat berpikir untuk merilis album barunya di waktu yang tepat. Namun, akhirnya dia sadar tidak ada yang pasti di dunia ini dan memutuskan untuk merilisnya hari ini.

"Firasatku mengatakan kalau kamu membuat sesuatu yang disukai, kamu harus mengungkapkannya ke dunia. Itulah sisi ketidakpastian yang aku rasakan. Aku mencintai kalian semua."

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Taylor Swift (@taylorswift) on

 

Dalam merilis album ini, Taylor Swift dibantu sejumlah  musisi ternama, seperti William Bowery dan Jack Antonoff.  Swift juga dibantu Aaron Dessner yang ikut menulis 11 lagu dan Bon Iver yang menulis lagu 'Exile'. Tak hanya menulis, Bon Iver juga bakal berduet dengan Taylor Swift di lagu tersebut.

"Aku telah mencurahkan semua keinginan, impian, ketakutan, dan renunganku. Aku menulis dan merekam musik ini secara terpisah tetapi harus berkolaborasi dengan beberapa pahlawan musik; @aarondessner (yang telah menulis bersama atau memproduksi 11 dari 16 lagu), @boniver (yang ikut menulis dan duet bersamaku), William Bowery (yang ikut menulis dua denganku) dan @jackantonoff (yang pada dasarnya adalah keluarga musik pada saat ini)".

'Folklore' berisi 16 lagu yang terdiri dari Cardigan, The 1, The Last Great American Dynasty, Exile (feat Bon Iver), My Tears Ricochet, Mirrorball, Seven, August, This Is Me Trying, Illicit Affairs, Invisible String, Mad Woman, Epiphany, Betty, Peace, dan Hoax.

 

 

Selain 16 tracklist tersebut, Taylor Swift akan menambahkan lagu berjudul The Lakes untuk edisi album deluxe. Nantinya edisi deluxe ini bakal dirilis dalam delapan edisi CD dan vinyl yang hanya tersedia selama satu minggu. Masing-masing edisi deluxe akan mendapat poster, foto-foto dan beberapa artwork unik.

Swift juga akan merilis video musik 'Cardigan' yang dia sutradarai sendiri loh, Urbanreaders. Menurut Swift, pembuatan video musik Cardigan akan dilakukan seara aman dengan diawasi petugas medis dan memprhatikan protokol kesehatan.

Video Musik Cardigan bisa disaksikan mulai hari ini di kanal YouTube Swift pukul 11.00 WIB mendatang, guys!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait