URnews

Bertambah Lagi, 4 Santri Gontor Terkonfirmasi Positif COVID-19

Nivita Saldyni, Jumat, 24 Juli 2020 13.31 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Bertambah Lagi, 4 Santri Gontor Terkonfirmasi Positif COVID-19
Image: Beberapa santri Pondok Pesantren Gontor Darussalam Kalianda, menjalani rapid test di Rumah Sehat COVID-19 Palembang (13/4/2020). (Antara)

Ponorogo - Sebanyak empat dari 56 santri Pondok Modern Darussalam Gontor Kampus 2, Ponorogo, Jawa Timur yang telah menjalani tes swab dinyatakan positif COVID-19.

"Empat kasus (positif) baru hari ini (23/7/2020) semuanya dari Pondok Gontor," kata Bupati Ponorogo Ipong Muchlisoni, Kamis lalu seperti dikutip dari Antara.

Seperti yang diberitakan Urbanasia sebelumnya, 56 santri itu telah menjalani isolasi di pondok sambil menunggu hasil tes swab keluar. Kemudian, baru empat dari 56 hasil uji laboratorium BTKL Surabaya atas tes swab yang keluar kemarin.

Kini, empat santri yang positif telah dibawa ke RS Lapangan di Jalan Indrapura, Kota Surabaya. Sementara 52 santri lainnya masih menjalani karantina di Pondok Gontor sambil menunggu hasil tes mereka.

Ipong pun berharap hasil laboratorium itu segera keluar, sehingga penanganan kepada para santri di Pondok Gontor bisa segera dilakukan dan lebih terukur.

Sementara itu hingga saat ini Pondok Modern Darussalam Gontor Kampus 2 masih menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Ketentuan ini berlaku sejak ditemukannya satu kasus positif COVID-19 pada santri muda asal Sidoarjo.

Dengan empat tambahan kasus baru ini, maka total telah ada 56 santri Gontor yang terkonfirmasi positif COVID-19 hingga Kamis (23/7/2020). Dari 56 kasis ini, 48 di antaranya telah dinyatakan sembuh.

Namun jumlah kasus COVID-19 di lingkungan Pondok Gontor masih bisa terus bertambah. Sebab masih ada 52 tes swab santri yang menunggu hasil pemeriksaan laboratorium BTKL Surabaya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait