URtainment

Bikin Album Baru, Epic High Gandeng CL hingga B.I

Griska Laras, Selasa, 12 Januari 2021 15.27 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Bikin Album Baru, Epic High Gandeng CL hingga B.I
Image: Instagram@blobyblo

Jakarta - Grup hip hop alternatif asal Korea Selatan (Korsel), Epik High, bakal comeback dalam waktu dekat lewat album 'Epic High is Here'.

Di album terbarunya ini, Epic High menggandeng deretan musisi hip-hop ternama mulai dari Zico dan Lee Chae-rin (CL) yang terlibat dalam lagu 'Rosario'. Ada pula Nucksal, Heize, Kim Sawol, Changmo, G. Soul, Miso, dan Woo.

Namun yang paling ditunggu-tunggu penggemar, album ini juga melibatkan Kim Hanbin (B.I) eks iKON. Meski belum diketahui judul lagu yang akan dibawakan, kolaborasi keduanya sudah dinanti-nantikan penggemar, khususnya fans B.I.

Sebab, lagu tersebut akan menjadi penanda comeback B.I sebagai solois setelah vakum dari dunia musik selama setahun lebih.

'Epik High is Here' akan terdiri dari 10 lagu, di antaranya 'Lesson Zero', 'Rosario', 'Leica', 'True Crime', dan 'End of the World'. Album ini dijadwalkan keluar pada 18 Januari 2021 pukul 16.00 WIB.

Epik High merupakan grup beranggotakan tiga orang yakni DJ Tukutuz, Tablo, dan Mithra Jin. Grup ini debut pada 2001 dengan merilis mini album 'Map of the Human Soul' yang berisi 3 lagu.

Sempat meraih ketenaran selama beberapa tahun, penampilan Epic High mulai meredup di penghujung 2004. Album ketiga Epic High yang berjudul 'Swan Song' diprediksi menjadi musik terakhir mereka.

Tak disangka, album dengan lagu utama 'Fly' itu berhasil menempati posisi puncak tangga lagu lokal pada 2005. Lagu 'Fly' bahkan dijadikan lagu tema untuk game FIFA 07 dan Pump It Up.

Grup ini terakhir merilis mini album tahun lalu yang berjudul 'Sleepless in', dengan lagu utama Lovedrunk.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by 에픽하이 타블로 | Tablo of Epik High (@blobyblo)

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait