URnews

Cara Ikuti Perayaan HUT Ke-76 RI Secara Virtual di Istana Merdeka

Dyta Nabilah, Jumat, 13 Agustus 2021 08.54 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Cara Ikuti Perayaan HUT Ke-76 RI Secara Virtual di Istana Merdeka
Image: Ilustrasi pengibaran bendera Merah Putih di Istana Negara. (Dok. Sekretariat Negara)

Jakarta - Setiap tanggal 17 Agustus, pemerintah menggelar perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Indonesia di Istana Negara. Jika biasanya tamu datang langsung, sejak pandemi tahun lalu undangan diharuskan mengikuti rangkaian acara melalui virtual saja.

Saat ini, Sekretariat Presiden memberikan kesempatan kepada masyarakat Indonesia dalam negeri maupun luar negeri untuk bergabung dengan Presiden dan Wakil Presiden mengikuti perayaan HUT Ke-76 Republik Indonesia (RI) melalui konferensi video. 

Alokasi kuota masyarakat yang mendaftar secara daring sebanyak 35.690 undangan, terbagi dalam dua sesi. Pertama, 17.845 undangan untuk Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan. Sisanya, undangan bisa mengikuti Upacara Penurunan Bendera Sang Merah Putih. 

Bagi yang berminat untuk berpartisipasi, masyarakat bisa melakukan registrasi melalui situs ini. Kemudian, undangan akan mendapatkan pesan melalui WhatsApp dan email berisi ketentuan acara dan verifikasi data.

Setiap pendaftar hanya memperoleh satu tautan undangan konferensi video. Usai mengikuti rangkaian acara, undangan juga mendapat sertifikat elektronik yang dikeluarkan oleh Istana Negara. 

Berikut ini rangkaian acara HUT Ke-76 RI:

1. Rangkaian Pagi

Pukul 08.00 – 09.00 WIB

17-AN VIRTUAL LIVE DARI ISTANA

- Menyapa Peserta Upacara Virtual 

- Hiburan Musik Akustik 

- Kuis Berhadiah

Pukul 09.00 – 09.40 WIB

ACARA PERINGATAN ULANG TAHUN KEMERDEKAAN KE-76 RI

- Penampilan Kesenian

- Hiburan Musik

Pukul 09.40 – 11.02 WIB

UPACARA PERINGATAN ULANG TAHUN KEMERDEKAAN KE-76 RI

- Upacara Peringatan Ke-76 Detik-Detik Kemerdekaan Republik Indonesia

2. Rangkaian Sore

Pukul 14.30 – 15.30 WIB.

17-AN VIRTUAL LIVE DARI ISTANA

- Menyapa Peserta Upacara Virtual 

- Hiburan Stand Up Comedy

- Kuis Berhadiah

Pukul 15.30 – 16.50 WIB. 

ACARA PERINGATAN ULANG TAHUN KEMERDEKAAN KE-76 RI

- Penampilan Kesenian

- Hiburan Musik

Pukul 16.50 – 17.35 WIB. 

UPACARA PENURUNAN BENDERA NEGARA SANG MERAH PUTIH

- Upacara Penurunan Bendera Negara Sang Merah Putih

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait