URtech

Cara Mudah Buat Spotify Pie yang Viral di Medsos

Shinta Galih, Rabu, 8 Juni 2022 10.43 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Cara Mudah Buat Spotify Pie yang Viral di Medsos
Image: Tampilan Spotify Pie yang menunjukkan genre musik yang sering didengar dalam sebulan terakhir. (Badwagon)

Jakarta - Media sosial tengah diramaikan postingan Spotify Pie. Alhasil bikin netizen penasaran bagaimana cara membuatnya.

Spotify Pie merupakan tools untuk menampilkan diagram yang menyajikan rangkuman genre musik serta nama musisi yang sering kamu dengarkan di Spotify. 

Ini seperti Spotify Wrapped, hanya saja datanya bersifat bulanan bukan setahun sekali. Sehingga tiap bulannya bisa berubah-ubah

Spotify Pie bukan dibuat perusahaan layanan streaming musik asal Swedia, melainkan Darren Huang, seorang mahasiswa asal University of California, Los Angeles. Dia berkeinginan melihat data penggunaan Spotify tiap bulannya.

Darren membuat diagram Spotify Pie berbentuk lingkaran yang warna-warni. Setiap warnanya menunjukkan genre lagu yang kerap dinikmati pengguna.

Sementara di bagian bawah terdapat daftar nama musisi yang lagunya paling sering pengguna dengar di Spotify tiap bulannya.

Lantas bagaimana cara membuatnya? 

Pertama, kamu membua browser yang ada di ponsel. Kemudian masukan alamat berikut https://huangdarren1106.github.io/

Kedua kamu akan diminta Login menggunakan akun Spotify. Kemudian muncul pop-up pesan yang meminta izin akes. 

Ketiga, kamu hanya perlu tunggu beberapa saat saja hingga muncul diagram warna-warni yang menunjukkan genre lagu sering kamu dengarkan. 

Selanjutnya tinggal memajang di akun media sosial kamu. Caranya dengan screenshot layar saja, karena situs ini belum menyediakan tombol download. Selamat mencoba!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait