URedu

Cara Translate Bahasa Inggris ke Indonesia, Simak Yuk

Elga Nurmutia, Selasa, 5 Oktober 2021 11.31 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Cara Translate Bahasa Inggris ke Indonesia, Simak Yuk
Image: Fitur Google Translate. (Kintan/Urbanasia)

Jakarta - Cara translate bahasa Inggris ke Indonesia biasanya diperlukan oleh sejumlah orang. Bahkan, hal itu bisa dilakukan dengan menggunakan salah satu aplikasi, yakni Google Terjemahan atau dikenal sebagai Google Translate. 

Bagi kamu yang ingin melakukan translate bahasa dengan mudah, Google Translate pilihan yang cocok untuk kamu. Cara mengoperasikannya pun mudah kamu cukup memiliki internet dan alat elektronik, seperti pc/laptop, smartphone. 

Bukan hanya itu, kamu juga bisa melakukannya secara online dan juga offline. Berikut cara menggunakan Google Translate atau Google Terjemahan, yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Senin (4/10/2021).

Cara install dan menggunakan Google Translate secara offline:

1. Kamu perlu melakukan install aplikasi 'Google Terjemahan atau Google Translate' yang terdapat pada Play Store

2. Bukalah dan kemudian operasikan aplikasi 'Google Terjemahan atau Google Translate'

3. Kamu bisa tekan atau tap ikon yang terdapat tiga garis horizontal pada pojok kiri atas

4. Setelah itu, kamu bisa memilih menu Offline translation atau Penerjemah offline agar bisa dilakukan secara Offline

5. Kemudian, cari bahasa yang kamu butuhkan secara offline, seperti Inggris dan Indonesia

6. Lalu, tekanlah ikon bertuliskan download

7. Ketika sudah muncul informasi mengenai ukuran file, tekan download atau unduh maka proses unduhan tersebut akan segera berlangsung.

8. Ketika sudah memasuki tahap selesai, Google Translate atau Google Terjemahan pada smartphone kamu  sekarang bisa menggunakan mode Offline untuk melakukan translate.

9. Bagi kamu yang ingin mencobanya, langsung matikan sambungan internet dan coba untuk menggunakan aplikasi tersebut.

Adapun cara untuk melakukan terjemahan ke Bahasa Inggris, sebagai berikut:

1. Dalam melakukan terjemahan dari bahasa Indonesia ke dalam bahasa Inggris, kamu cukup tekan ikon panah biru pada sebelah tulisan 'Bahasa utama Anda', kemudian kamu bisa pilih 'Indonesia'.

2. Setelah itu dalam bagian 'Bahasa yang sering Anda terjemahkan', lalu cukup pilih bahasa negara yang akan kamu terjemahkan yaitu ‘Inggris'.

3. Kemudian, kamu bisa centang kotak kecil pada sebelah kiri tulisan 'Terjemahkan saat offline', dan tekanlah tombol 'Selesai'

Nah, itu dia informasi yang bisa Urbanasia sampaikan. Apakah cara yang disebutkan cukup mudah? Semoga bermanfaat bagi Urbanreaders, selamat mencoba di rumah!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait