URoto

Catat, Ini Panduan Darurat saat Mesin Mobil Mendadak Mati

Annisa Tiara Jelita, Senin, 12 Desember 2022 22.24 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Catat, Ini Panduan Darurat saat Mesin Mobil Mendadak Mati
Image: ilustrasi mobil mogok (Foto: Freepik/JComp)

Jakarta - Berkendara menggunakan mobil pribadi jadi pilihan utama bagi sebagian orang. Namun, bagaimana jika tiba-tiba terdapat kendala pada mobil?

Misalnya seperti mati mesin yang dapat membuat pengemudi serta penumpang panik. Terlebih lagi jika di sekitar jalan yang kita lewati tidak ada orang atau bengkel yang dapat membantu. Kebanyakan orang akan meminta pertolongan melalui telepon.

Tapi sambil menunggu bantuan datang, tetap tenang dan perhatikan sekitar. Lakukanlah beberapa hal dasar berikut yang Urbanasia kutip dari Suzuki.

- Berhenti di tempat aman

Jika mobil belum mati total, usahakan untuk menepi di tenpat aman. Nyalakan hazard dan gunakan segitiga pengaman berwarna merah jika kalian punya. Setelah itu buka kap mesin untuk cek mesin. Jika berkendara sendiri, tetap waspada dan selaku perhatikan barang bawaan di dalam mobil.

- Periksa air radiator

Radiator yang kering dapat membuat mobil menjadi panas atau overheat. Hal tersebut dapat menjadi salah satu alasan mesin mobil menjadi mati. Jika mesin radiator kering, maka jangan langsung diisi dengan air ketika mesin masih panas-panasnya, atau air akan meletup dan melukai kalian. Tunggu hingga mesin dingin, lalu isi air dan tunggu beberapa menit sebelum menyalakan mobil.

- Periksa kondisi oli

Jika oli tidak terisi sesuai dengan batas normalnya, hal ini juga dapat menyebabkan mobil mogok secara tiba-tiba. Maka, oli harus diisi ulang hingga batas normal yang dibutuhkan.

- Periksa Aki

Soaknya aki akan berakibat pada kemarian mesin mobil. Hal ini disebabkan oleh kinyang melemah atau aki yang kehabisa daya listik. Buka kap mobil dan cek pada bagian positif (+) dan negatif (-) aki termasuk juga dengan kabel-kabelnya. Jika permasalahannya adalah aki yang soak, satu-satunya cara adalah dengan mengganti yang baru.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait