URguide

Cerita Mistis Rumah Sakit Terbengkalai di Pati, Berani Datang?

Shelly Lisdya, Kamis, 15 September 2022 19.43 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Cerita Mistis Rumah Sakit Terbengkalai di Pati, Berani Datang?
Image: Ilustrasi rumah sakit berhantu (Freepik/user6537460)

Jakarta - Bangunan tua tak berpenghuni selalu identik dengan hal-hal mistis, apalagi jika bangunan tersebut merupakan rumah sakit yang telah lama tidak beroperasi.

Tak sedikit cerita horor beredar di kalangan masyarakat terkait arwah gentayangan dan sederet hal-hal gaib yang mengganggu masyarakat. Hal ini yang juga dialami masyarakat di Kabupaten Pati, Jawa Tengah, ketika melewati salah satu rumah sakit yang sudah tidak beroperasi dan terkenal angker.

Rumah sakit tersebut adalah RS Kristen Tayu yang terletak di Kecamatan Tayu, dan sudah dibangun sejak zaman kolonial Belanda atau tepatnya tahun 1933.

Rumah sakit yang berdiri di atas tanah seluas 28.250 meter persegi ini menyimpan banyak kisah-kisah sejarah masa lalu, yang beberapa di antaranya dipercaya memiliki hubungan erat dengan suasana angker rumah sakit itu di masa kini.

Mengutip dari kanal YouTube Cah Pati Lur, Rumah Sakit Kristen (RSK) Tayu digagas oleh seorang pendeta bernama P.A Jans pada 1894. Pada saat beroperasi, rumah sakit itu memiliki sebanyak 47 kamar rawat inap. 

Sempat menjadi rumah sakit rujukan untuk wilayah Pati, Kudus, Rembang, dan Jepara, dengan fasilitas dan tenaga kesehatan yang memadai, namun sejak tahun 2006, rumah sakit tersebut mengalami masa kemunduran.

Pada 2006, daerah Tayu dan sekitarnya mengalami banjir bandang dan memorak-porandakan bangunan di wilayah tersebut, tak terkecuali RSK Tayu.

Tujuh tahun berselang atau tepatnya tahun 2013, RSK Tayu mulai dilanda krisis. Akibatnya ratusan karyawan tidak menerima gaji selama 15 bulan, hingga tahun 2015 rumah sakit tersebut tutup.

Selama tujuh tahun sejak dinyatakan tutup, bangunan itu berubah menjadi angker. Banyak cerita mistis yang beredar, mulai dari sirine mobil ambulan yang berbunyi sendiri, penampakan noni Belanda, dan hal-hal mistis lainnya. Tak sedikit warga percaya di halaman belakang rumah sakit itu ada sebuah makam milik orang Belanda.

Kala tim YouTube Cah Pati Lur mengunjungi bangunan itu pada 2020, tampak banyak ruangan di rumah sakit yang terbengkalai. Beberapa YouTuber pun memberanikan datang ke tempat itu dan merasakan sendiri seramnya rumah sakit itu. 

Bahkan hingga kini dari pengakuan warga, mereka tak berani menoleh ke arah RSK Tayu ketika melintas di depan bangunan tersebut.

Urbanreaders yang tinggal di daerah sekitar RSK Tayu pernah mengalaminya?

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait