CIMB Niaga Kembali Gelar 'Kejar Mimpi Berani Bisnis Fest'

Jakarta - CIMB Niaga punya gerakan sosial yang diberi nama Kejar Mimpi, yaitu sebuah wadah untuk pelaku bisnis UKM Indonesia.
Kejar Mimpi kembali mengadakan Kejar Mimpi Berani Bisnis Fest, sebuah program pemberdayaan dalam memajukan UKM Indonesia dan memberikan solusi nyata melalui program edukasi yang melibatkan pembicara-pembicara inspiratif dan berpengalaman.
Kali ini Kejar Mimpi Berani Bisnis Fest mengusung tema 'The Rise of Womenpreneur', dan akan membahas secara rinci mengenai strategi dan perkembangan pemberdayaan perempuan dalam dunia bisnis di Indonesia yang mampu memberikan kontribusi dalam aspek penyerapan tenaga kerja, sosial ekonomi, maupun dinamika sektor UKM.
Sejumlah narasumber inspiratif akan hadir di acara tersebut, di antaranya Susi Pudjiastuti, Lani Darmawan, Mesty Ariotedjo, Destriana Chantika, Analisa Widyaningrum, Dayu Dara, serta Mandy Purwa Hartono.
Selain itu hadir juga Cynthia Chaerunnisa, Kathya Roesli, Elisa Ratnawardani, Yukka Harlanda & Radinka Qiera, juga Catherine Halim. Acaranya akan dipandu oleh Anggis Dinda.
Kejar Mimpi Berani Bisnis Fest akan digelar secara online tanggal 17-19 Juni 2021 tanpa dipungut biaya.
Untuk ikutan acaranya atau mengetahui info lebih lanjut soal acara tersebut bisa cek di sini.