URnews

Diangkat Jadi Komisaris Independen Telkom, Ini Sederet Prestasi Abdee Slank

Itha Prabandhani, Sabtu, 29 Mei 2021 18.02 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Diangkat Jadi Komisaris Independen Telkom, Ini Sederet Prestasi Abdee Slank
Image: Abdee Slank (instagram @abdeenegara)

Jakarta - Nama Abdi Negara yang masuk dalam jajaran Komisaris Independen Telkom, membuat terkejut banyak pihak. Bagaimana tidak? Abdi yang juga dikenal sebagai Abdee Slank (52), dikenal oleh publik sebagai musisi dan personel band Slank, yang sangat melegenda di Tanah Air.

Seperti diketahui, Slank adalah salah satu grup musik Indonesia yang terlibat aktif sebagai tim sukses (timses) Jokowi, pada Pilpres 2014 dan 2019. Abdee dan personel band Slank lainnya juga sering tampil dalam acara kampanye Jokowi. Bahkan, Jokowi pun pernah berkunjung ke markas Slank di Potlot, loh.

Pria kelahiran Donggala, Sulawesi Tengah 28 Juni 1968 itu, juga secara terang-terangan menyatakan dukungannya pada Jokowi sejak 2014 hingga 2019. Abdee terlibat aktif dalam meramaikan ‘Konser Putih Bersatu Menuju Kemenangan Indonesia Maju Bersama Gerakan #BarengJokowi’, pada 13 April 2019 lalu.

Mengingat kiprahnya sebagai timses Jokowi, banyak orang beranggapan bahwa ditunjuknya Abdee sebagai komisaris Independen Telkom, tak lain adalah bentuk bagi-bagi ‘jatah kursi’ timses. Namun, citra Abdee yang disebut-sebut ‘cuma’ anak band yang tidak berpengalaman dalam mengelola bisnis dan tidak memiliki latar belakang teknologi digital, telah ditepis oleh Mantan Ketua Bekraf Triawan Munaf, lewat pesan tertulis yang disebarkan melalui aplikasi WhatsApp.

Triawan mengungkapkan, Abdee telah lama berkiprah di dunia bisnis dan aktif dalam berbagai organisasi masyarakat dan organisasi pemerintahan.

“Bukan itu saja, Abdee juga, baik bersama rekan-rekan Slanknya ataupun dengan teman-teman aktivisnya, sangat aktif dalam berbagai kegiatan sosial, lingkungan hidup, gerakan anti Narkoba, serta gerakan anti Korupsi,” papar Triawan.

Dia menambahkan, peran Abdee dalam memperjuangkan perubahan inilah yang mendorong ia dan teman-temannya berkecimpung dalam dunia politik dengan membentuk Gerakan Revolusi Mental - Salam2Jari (Salam Dua Jari).

Lebih lanjut, Triawan mengatakan bahwa ia telah mengenal Abdee sejak tahun 2005 lalu. Waktu itu, Triawan bersama Abdee, Anang Hermansyah, dan Indra Lesmana, mendirikan sebuah perusahaan digital media-musik distribution pertama di Indonesia, yaitu Importmusik.com, yang sampai sekarang masih beroperasi membantu para musisi independen di Tanah Air.

"Pada tahun 2014, setelah membantu kemenangan pasangan Jokowi-JK, Abdee membentuk dan memimpin tim kerja untuk pembentukan Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf). Setelah saya terpilih jadi Kepala Badan, Abdee diangkat jadi Advisor Bekraf 2015-2019," jelas ayah dari penyanyi Sherina Munaf ini.

Berikut sederet prestasi dan kiprah Abdee dalam dunia bisnis dan organisasi.

Bisnis

1.       Co-Founder Importmusik.com, Perusahaan digital media-musik distribution
2.       Founder Maleo Musik - Record Label
3.       TIPS Inovasi - Startup Logistic
4.       Give.ID - Digital Content Production
5.       NSA - Survey and advisory

Organisasi Pemerintahan dan Swasta

1.       Tim Pakar Ditjen HKI Kemenkumham tahun 2013, untuk pembuatan UU Hak Cipta dan pembentukan LMKN (Lembaga Manajemen Kolektif Nasional)
2.       Dewan Pengawas LMKN, 2015
3.       Anggota Badan Pengawas Pengelolaan Sampah Nasional, Kementerian LHK, 2016
4.       Tim Pembentukan Bekraf, 2014
5.       Senior Advisor Bekraf, 2015
6.       Pendiri organisasi sosial KOIN (Kepedulian Orang Indonesia), 2009
7.       Ketua Gerakan Revolusi Mental (Inisiator Konser Salam2Jari), 2014
8.       Steering Committee Perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-70, 2015
9.       Inisiator Impian Indonesia, Ekspedisi Kapsul Waktu dan Monumen Kapsul Waktu Merauke, 2015
10.   Keynote Speaker Asia Pacific Media Forum (APMF) 2015

Olah Raga

1.       CEO Celebes Football Club, 2015
2.       Steering Committee Piala Jenderal Sudirman, 2015
3.       Steering Committee Bhayangkara Cup, 2016
4.       Special Advisor Asian Games, 2018

Entertainment

1.       Ketua Konser Salam 2 Jari, 2014
2.       Ketua Karnaval Kemerdekaan Khatulistiwa, Pontianak, 2015
3.       Ketua Karnaval Kemerdekaan Pesona Danau Toba, Parapat Balihe, 2016
4.       Ketua Karnaval Kemerdekaan Pesona Parahyangan, Bandung, 2016
5.       Ketua Konser Putih Bersatu, 2019
6.       Produser Asian Games Theme Song Album, 2018

Dengan menyampaikan informasi ini kepada publik, Triawan berharap masyarakat tak lagi meragukan kapasitas Abdee sebagai Komisaris Independen PT Telkom Indonesia Tbk.

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait