URtrending

Dibuka Pagi Ini, Lumbung Pangan Jatim Langsung Diserbu Ratusan Warga

Nivita Saldyni, Selasa, 21 April 2020 14.18 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Dibuka Pagi Ini, Lumbung Pangan Jatim Langsung Diserbu Ratusan Warga
Image: Antrean pengunjung di Jatim Expo sebelum Lumbung Pangan Jatim dibuka, Selasa (21/4/2020). (istimewa)

Surabaya - Ratusan orang tampak memadati halaman Jatim Expo di Surabaya, Selasa (21/4/2020) pagi. Mereka hadir untuk berburu sembako murah yang akan disediakan Pemprov Jatim pada Lumbung Pangan Jatim yang baru dilaunching pukul 15.30 WIB nanti.

"Launchingnya hari ini, pukul 15.30 WIB. Untuk Lumbung Pangan Jatim, ini adalah ikhtiar kami untuk memberikan jaminan ketersediaan bahan pokok bagi masyarakat Jatim jelang bulan puasa Ramadhan," kata Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa di Surabaya, Selasa (21/4/2020).

Namun antusiasme yang tinggi membuat sejumlah masyarakat tiba di lokasi sejak pagi. Bahkan ratusan orang yang hadir tampak berkerumun dan memadati halaman depan pintu masuk Jatim Expo sebelum Lumbung Pangan Jatim dibuka.

Beruntung tak berselang lama, para petugas dari pihak keamanan dari kepolisian beserta panitia dengan sigap menertibkan masyarakat yang datang dengan membuka antrean sesuai dengan penerapan physical distancing. 

Mereka yang hadir diwajibkan mengantre di kursi duduk berjarak satu meter yang telah disediakan panitia. Antrean pun mulai dibuka sejak pukul 10.00 WIB.

Selain menerapkan antrean duduk di pintu masuk, petugas juga tampak menyiapkan kursi berjarak sekitar dua meter di antrian kasir. Sehingga saat antre membayar belanjaannya, mereka yang hadir bisa tetap menerapkan physical distansing.

1587453523-IMG-20200421-WA0007.jpg

Mereka yang hadir untuk berbelanja secara langsung juga wajib mematuhi protokol kesehatan dengan menggunakan masker dan wajib dicek suhu tubuhnya.

Menurut Khofifah, upaya-upaya ini dilakukan untuk mencegah adanya penularan COVID-19 antar pengunjung yang hadir ke lokasi.

"Masyarakat yang ingin belanja di sini tidak harus datang langsung ke Jatim Expo, melainkan bisa memanfaatkan belanja online lewat website www.lumbungpanganjatim.com. Ada layanan kirim gratis bebas ongkir dengan radius maksimal 20 kilometer," kata Khofifah.

Selain itu, Khofifah juga menambahkan bahwa Urbanreaders bisa memanfaatkan layanan pre order lewat website dengan sistem drive thru di Jatim Expo tanpa turun harus dari kendaraan lho.

Nah, di Lumbung Pangan Jatim sendiri kamu bisa berbelanja beragam jenis sembako yang dijual dengan harga murah dan dipastikan di bawah harga pasar. 

"Outlet Lumbung Pangan Jatim di Jatim Expo akan dibuka selama tiga bulan ke depan. Jadi tidak perlu melakukan panic buying," pesannya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait