URtech

Dilengkapi Baterai 'Raksasa', Ini Harga POCO C40 di Indonesia

Shinta Galih, Senin, 5 September 2022 14.41 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Dilengkapi Baterai 'Raksasa', Ini Harga POCO C40 di Indonesia
Image: POCO C40 (Foto: Poco)

Jakarta - POCO resmi merilis ponsel baru yang membawa baterai 'raksasa' berkapasitas 6.000 mAh. Ini spesifikasi dan harga POCO C40 di Indonesia.

POCO C40 hadir dalam bentangan layar yang luas, 6,71 inch dengan resolusi 1650 x 720 pixel. Agar terjaga dari goresan, diberikan perlindungan kaca Gorilla Glass.

Dapur pacu yang dimiliki POCO C40 disokong JR510. Ini adalah chipset yang dibuat oleh JLQ Technology dengan fabrikasi 11 nm dan memiliki delapan inti.

Oleh POCO, chipset tersebut diracik dengan RAM hingga 4 GB. Sementara memori internal yang diberikan berkapasitas sampai 64 GB, kalaulah kurang pengguna bisa menambahkan slot microSD hingga 1 TB.

Seperti disebutkan di awal, POCO C40 membawa baterai 6.000 mAh yang diklaim bisa menyokong hingga 2 hari penggunaan standar. Bila baterai habis dapat diisi cepat berkat fitur fast charging 18W.

POCO turut menyematkan kamera ganda di bagian punggung ponsel barunya. Komposisinya terdiri dari kamera utama 13 MP dan depth sensor 2 MP. Di bagian depan tersedia kamera 5 MP untuk mengambil selfie.

Melengkapi POCO C40 ini disertakan dukungan koneksi 4G, Bluetooth 5,0, WiFi, USB-C, Dual SIM, sensor sidik jari di bagian belakang, dan sertifikasi IP52 yang membuat ponsel anti debu. 

POCO C40 punya tiga pilihan warna yaitu Power Black, Coral Green, dan Poco Yellow dengan panel belakang bertekstur yang anti sidik jari.  Harga POCO C40 versi 3/32 GB Rp 1,599 juta. Sementara model 4/64 GB dilepas Rp 1,799 juta. 

Ponsel ini dapat dipesan secara online di Shopee, Lazada, Blibli, Akulaku, JD.id, Tokopedia, dan Po.co.id serta secara offline di Poco Store.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait