URguide

Disukai Pria Beristri? Begini Cara Menyikapinya

Itha Prabandhani, Rabu, 4 Agustus 2021 19.10 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Disukai Pria Beristri? Begini Cara Menyikapinya
Image: Pernikahan. (Pixabay/naghtigall)

Jakarta - Perasaan suka memang bisa datang kapan saja dan dari siapa saja. Tapi, gimana kalau yang menyukaimu adalah laki orang? Panik nggak?

Berurusan sama pria beristri seberapapun ganteng dan menariknya, endingnya cuma bakal menyakitkan, guys. Selain buang waktu, risiko yang bakal kamu hadapi juga nggak worth it banget. Udah gitu, pasti kamu yang bakalan dicap pelakor, terlepas dari cowok itu yang deketin kamu duluan.

Nah, ketimbang menghabiskan waktu buat hal-hal nggak produktif kayak gini, lebih baik kamu menghindar aja. Gimana cara menyikapi situasi ini? Berikut tips dari Urbanasia.

1. Bersikap Tegas

1620096186-perusak-hubungan---freepik-drobotdean.jpgSumber: Ilustrasi pasangan kekasih (Freepik/drobotdean)

Yang namanya cowok akan maju selangkah kalau dia melihat kesempatan. Artinya, kalau sedikit aja kamu ‘membuka pintu’ buat dia, dia bakal masuk. Sebaliknya, kalau kamu bersikap tegas dan menolak kehadirannya, dia pun bakal mundur, kok. Tunjukkan batasan yang jelas bahwa kamu tidak melihat kedekatan kalian sebagai hubungan romantis.

2. Tunjukkan bahwa Kamu Nggak ‘Available’

1627742979-kriteria-cowok---pixabay-pexels.jpgSumber: Kriteria cowok. (Pixabay/pexels)

Nggak jarang cowok melihat kesempatan karena melihatmu selalu available buat dia. Diajak makan bareng ayo aja, senang saat diantar pulang, atau membalas chatnya kapan aja. Sikap seperti ini akan memberikan sinyal bahwa kamu ‘available’ buat dia. Sekali-kali tolak ajakannya. Jika perlu, tunjukkan bahwa kamu juga berteman dengan cowok lain. Jadi, dia bukanlah cowok spesial buat kamu.

3. Tolak Pemberiannya

1609987189-glamor.jpgSumber: Ilustrasi hadiah. (Freepik)

Pria yang sudah menikah biasanya akan terlihat lebih mapan, cool, tenang, dan smooth banget saat PDKT. Mereka juga paling bisa merayu dengan berbagai cara, termasuk menghujanimu dengan banyak hadiah dan pemberian. Harapannya, kamu bakal luluh dan akhirnya mengikuti maunya. Meski berat dan menggoda banget, sebaiknya kamu nggak menerima barang-barang pemberiannya, karena itu akan menjadi bumerang suatu saat nanti.

4. Dekati Teman-temannya

1614221958-pexels-photo-4880395.jpeg-kenalkan-dia-dengan-teman-teman-mu-pixabay-by-cottonbro.jpegSumber: Ilustrasi teman. (Pixabay/Cottonbro)

Cara lain yang bisa kamu coba adalah dengan mendekati teman-temannya. Pastinya, teman-teman dia tahu dong status dia yang sudah beristri. Kalau kamu juga dekat dengan teman-temannya, dia bakal merasa sungkan untuk mendekatimu lagi karena tekanan dari social circlenya.

5. Berteman dengan Istrinya

1613567199-orang-tua-katemangostar.jpgSumber: Ilustrasi. (Freepik/katemangostar)

Nah, kalau social circlenya nggak berhasil membuatnya mundur, cara pamungkas yang bisa kamu lakukan adalah berteman dengan istrinya. Kalau kebetulan kamu mengenal istrinya, cobalah untuk menjadi lebih akrab dengan istrinya. Dengan begitu, dia bakalan makin canggung buat mendekatimu. Semoga berhasil, ya!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait