URedu

5 PTN Pendaftar Terbanyak SNMPTN 2020 dan Kuota SNMPTN 2021

Shelly Lisdya, Selasa, 16 Februari 2021 11.43 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
5 PTN Pendaftar Terbanyak SNMPTN 2020 dan Kuota SNMPTN 2021
Image: Ilustrasi mahasiswa baru. Sumber: Freepik/diana.grytsku

Jakarta - Periode pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2021 telah dibuka mulai Senin 15 Februari 2021.

Pendaftaran SNMPTN akan ditutup pada 24 Februari 2021 pukul 15.00 WIB. Pendaftaran dilakukan melalui portal LTMPT atau melalui laman SNMPTN LTMPT.

Ada 86 perguruan tinggi maupun politeknik negeri yang membuka kesempatan lulusan SMA/MA/SMK untuk mendaftar sebagai mahasiswa baru.

FYI nih guys, berbeda dengan tahun kemarin, pada SNMPTN 2021, setiap peserta didik dapat memilih dua program studi dari satu PTN atau dua PTN.

Hanya saja, perbedaan dari tahun sebelumnya, jika peserta SNMPTN 2021 memilih dua program studi, maka salah satunya harus prodi di satu PTN pada provinsi yang sama dengan SMA/MA/SMK asalnya.

Nah, jika Urbanreaders masih bingung ingin daftar ke mana, berikut kami berikan pertimbangan untuk memilih PTN.

Setidaknya ada 5 PTN dengan jumlah peminat pendaftar SNMPTN terbanyak pada tahun 2020 dan jumlah kuota SNMPTN 2021 untuk 5 PTN terfavorit.

1. Universitas Brawijaya (UB)

Berdasarkan data Universitas Brawijaya mencatat, jumlah peminat seleksi SNMPTN pada tahun 2020 mencapai 30.932 pendaftar.

Sementara untuk kuota SNMPTN 2021, PTN yang terletak di Kota Malang, Jawa Timur ini akan menerima 2.797 mahasiswa baru.

2. Universitas Diponegoro (Undip)

Pada SNMPTN 2020, jumlah pendaftar di Undip mencapai 29.316. Sementara untuk kuota SNMPTN 2021, Undip akan menyediakan kuota sebanyak 1.620 untuk kategori Saintek dan Soshum.

3. Universitas Gadjah Mada (UGM)

Sebanyak 25.604 pelajar mendaftar ke UGM melalui jalur SNMPTN pada tahun 2020. Sedangkan untuk tahun ini, akan menerima sekitar 2.000 calon mahasiswa dari jalur tersebut.

4. Universitas Padjadjaran (Unpad)

Ada 25.305 pendaftar yang mengikuti SNMPTN pada tahun 2020.

Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Unpad, Arief Sjamsulaksan Kartasasmita mengatakan, persentase daya tampung Unpad pada jalur SNMPTN tahun ini berkisar 20 sampai 30 persen dari total daya tampung keseluruhan, yakni sekitar 1.342 orang.

5. Universitas Negeri Semarang

Pada SNMPTN 2020, peminat di Universitas Negeri Semarang mencapai 24.581 pendaftar.

Sementara untuk kuota SNMPTN 2021, Universitas Negeri Semarang akan menyediakan kuota sebanyak 2.167 untuk kategori Saintek dan Soshum.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait