Episode Spesial Kedua 'Euphoria' Tayang di HBO GO Januari 2021

Jakarta – HBO GO bakal melanjutkan kisah 'Euphoria' dalam episode spesial kedua berjudul 'Fuck Anyone Who's Not a Sea Blob'.
Episode spesial ini bakal fokus pada kehidupan Jules (Hunter Schafer), yang menghabiskan waktunya untuk merenung sepanjang liburan Natal.
Baca Juga: Makin Asyik Nonton Mola TV Bersama HBO Go
Di episode kali ini, Schafer sekaligus berperan sebagai co-executive producer. Dia bakal bekerja sama dengan Sam Levinson yang duduk di kursi sutradara dan co-executive producer.
Euphoria sendiri mengisahkan kehidupan Rue Bennett (Zendaya) dan sekelompok remaja yang masih mencari jati diri dan berurusan dengan narkoba, seks dan kekerasan.
Diadaptasi dari serial Israel berjudul sama, Euphoria langsung menjadi hits begitu tayang pada 2019.
Berkat popularitasnya, serial ini mengantongi tiga piala di ajang Primetime Emmy Awards 2020, yaitu 'Outstanding Lead Actress In A Drama Series' (Zendaya), 'Outstanding Contemporary Makeup' (Non-Prosthetic), dan 'Outstanding Original Music and Lyrics'.
Episode spesial dua 'Euphoria' bakal tayang eksklusif di HBO GO 25 Januari mendatang. Sementara keseluruhan episode 'Euphoria' sudah bisa disaksikan di HBO GO.