Jatuh dari Ketinggian 2 Meter saat Syuting Iklan, 3 Member NCT Alami Cedera

Jakarta - Kabar kurang sedap datang dari tiga member NCT, yakni Johnny, Jaehyun, dan Jungwoo yang baru saja jatuh dari Jungle Gym setinggi 2 meter saat syuting iklan.
Melansir Koreaboo, Jumat (9/12/2022), ketiga member boy group naungan SM Entertainment itu langsung dilarikan ke rumah sakit (RS) di Seoul untuk segera mendapatkan penanganan dokter.
Insiden ini dilaporkan terjadi lantaran set di lokasi syuting tiba-tiba ambruk dan menyebabkan ketiga idol group itu terjatuh dan mengalami cedera.
Baca Juga: Comeback! NCT 127 Rilis Album Januari 2023
Menurut pengumuman agensi di Kwangya Club Official usai insiden itu terjadi, para member yang cedera langsung dibawa ke RS dalam keadaan sadar dan tidak ada luka serius.
"Pada hari Jumat, Johnny, Jaehyun, dan Jungwoo menderita cedera karena jungle gym yang runtuh. Para member segera dipindahkan ke rumah sakit dan saat ini sedang menjalani perawatan dan pemeriksaan tetapi perlu pemeriksaan lebih lanjut," kata SM Entertainment.
SM Entertainment turut menyampaikan, Jungwoo terpaksa absen dari syuting 'MBC Show! Music Core' yang seharusnya dilaksanakan pada 10 Desember 2022 lantaran kecelakaan hari ini.
Selain itu, mereka juga bakal segera merilis perubahan jadwal Johnny, Jaehyun dan Jungwoo agar bisa tetap fokus pada pemulihan kondisinya terlebih dahulu.
"Kami akan melakukan yang terbaik untuk merawat artis kami dan membantu pemulihan mereka," pungkas agensi.
