URtainment

Lee Jung Jae-Park Hae Soo Bertaruh Nyawa di Trailer 'Squid Game'

Kintan Lestari, Kamis, 2 September 2021 14.32 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Lee Jung Jae-Park Hae Soo Bertaruh Nyawa di Trailer 'Squid Game'
Image: Poster drakor 'Squid Game'. (Netflix)

Jakarta - Netflix akan menghadirkan drama Korea (drakor) terbaru bergenre thriller berjudul 'Squid Game'.

Hari ini (2/9/2021) drakor yang dibintangi Lee Jung Jae dan Park Hae Soo itu merilis trailer perdana yang memperlihatkan banyak orang bertaruh nyawa dalam sebuah permainan bertahan hidup misterius untuk memenangkan 45,6 miliar won.

Trailer berdurasi 2 menit 19 detik itu dibuka dengan Gi Hun (Lee Jung Jae) yang menghubungi nomor telepon di sebuah kartu nama yang memperlihatkan simbol lingkaran, segitiga, dan segiempat. Begitu juga dengan Park Hae Soo dan beberapa orang lainnya.

Usai menghubungi nomor di kartu nama itu, tampak ada mobil yang menjemput mereka semua. 

Adegan berganti memperlihatkan ruangan yang dipenuhi orang-orang tak sadarkan diri. Rupanya ada 456 orang dalam ruangan tersebut yang tidak sadarkan diri, termasuk Gi Hun.

Tak lama kemudian, ia terbangun di tempat asing yang berwarna-warni bersama 455 peserta lain. Rupanya orang-orang di tempat itu punya permasalahan yang sama, mereka tidak bisa membayar hutang mereka. 

Penyelenggara mengatakan ada enam game anak-anak yang perlu dimainkan. Peserta yang memenangkan semua game akan mendapat hadiah uang 45,6 miliar won.

Sebelum permainan dimulai, peserta diberi peringatan “Jika kalian tak mau bermain, beri tahu kami sekarang”. Karena hadiah yang jumlahnya fantastis, semua peserta bertahan.

Namun begitu permainan dimulai, arena yang tadinya tampak seperti lokasi bermain anak-anak berubah drastis menjadi kekacauan. Pasalnya peserta yang kalah dalam game akan mati. 

Demi memenangkan hadiah dan bertahan hidup, Gi Hun harus berusaha sekuat tenaga memenangkan permainan meski harus membahayakan nyawa peserta lainnya. Pastinya bikin penasaran kan siapa yang akan bertahan di akhir permainan. 

'Squid Game' akan tayang mulai tanggal 17 September mendatang di Netflix. Nah, sebelum drakornya tayang, intip dulu trailer-nya di bawah ini!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait