Mengenal Reisa Broto Asmoro, Wajah Baru Gugus Tugas Penanganan COVID-19

Jakarta - Pemerintah memperkenalkan dr Reisa Broto Asmoro sebagai wajah baru dalam Penanganan COVID-19 di Indonesia. Dia ditunjuk sebagai juru bicara baru percepatan penanganan Corona COVID-19. '
Setiap harinya, dr Reisa Broto Asmoro akan mendampingi Achmad Yurianto dalam menyampaikan informasi mengenai perkembangan COVID-19 di Indonesia kepada masyarakat.
"Ada 2 Jubir COVID-19 sekarang: Pak Dokter Yurianto dan Mbak Dokter Reisa: Ajak Masyarakat Beradaptasi dengan Kebiasaan Baru," kata Juru Bicara Presiden Fadjroel Rachman lewat Twitter resminya, Selasa (9/6/2020).
Sebelumnya, Reisa telah dikenalkan ke publik pada Senin 8 Juni 2020 kemarin. Dia menyampaikan pesan edukasi serta hal teknis terkait persebaran pasien virus corona dan jumlah yang diperiksa.
Kemunculan Reisa disambut senang oleh netizen. Banyak yang menilai kemunculan Reisa menjadi penyengar saat mengumumkan data terbaru mengenai COVID-19 di Indonesia. Mengingat Reisa memiliki paras yang cantik.
"Dr Reisa Broto Asmoro. Salah satu Jubir/tim Komunkasi COVID-19 yang ditunjuk oleh Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19. Selamat bertugas bu dokter cantik ehhhh," komentar salah seorang netizen.
"Welcome to the club, dokter @Reisa_BA," komentar netizen lainnya.
Baca Juga: Bantu Percepat Tes Swab, Gugus Tugas COVID-19 Pusat Kirim Dua Mobile Combat COVID-19 untuk Jatim
Wajah dr Reisa Broto Asmoro sebenarnya sudah tidak asing lagi. Selain sebagai dokter, Reisa juga merupakan seorang model dan kerap menjadi pemandu acara dalam program kesehatan.
Reisa dikenal saat dirinya tampil dalam program kesehatan Dokter Oz dan Ibu Pintar.
Saat ini, dirinya sedang aktif memberikan edukasi kepada masyarakat melalui berbagai saluran digital, seperti di kanal YouTube-nya yang bernama Reisa Broto Asmoro.
Selain itu, Reisa juga memiliki klinik kecantikan yang berada di Jakarta Selatan.