URtainment

Mudah dan Praktis, Simak 5 Cara Beli Tiket Bioskop secara Online!

Tim Urbanasia, Jumat, 13 Januari 2023 13.35 | Waktu baca 4 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Mudah dan Praktis, Simak 5 Cara Beli Tiket Bioskop secara Online!
Image: Ilustrasi Membeli Tiket Bioskop secara Online (pexels.com)

Jakarta - Kini berbagai macam aplikasi yang tersedia di smartphone hadir dengan fitur-fitur menguntungkan seperti memesan tiket bioskop online. Jadi kita bisa hemat waktu serta tenaga daripada harus beli secara offline langsung ke bioskop terdekat.

Caranya pun sangat gampang, kalian cukup menginstall aplikasi atau mengakses situs yang berkaitan kemudian bisa langsung menggunakannya kapan saja, di mana saja, dan kamu pun juga diberi kebebasan untuk menentukan jadwal kapan ingin nonton.

Cara Beli Tiket Bioskop Secara Offline

Meski sudah banyak platform untuk memesan tiket bioskop secara online, bioskop tetap melayani pembelian secara konvensional atau offline. Nah kalau kamu punya waktu untuk mengantri di sana, cek cara selengkapnya.

1. Cek dulu lokasi bioskop terdekat dan jadwal tayang film yang ingin kamu tonton di web resmi bioskop.

2. Pergi ke bioskop terdekat sebelum jam tayang film.

3. Sesampainya di sana, langsung menuju loket pembelian tiket untuk mengantri.

4. Beritahu petugas bioskop film apa yang ingin kamu tonton.

5. Beritahu juga berapa jumlah pesanan tiket dan kursi mana yang kamu pilih.

6. Bayar tiket, kamu bisa memilih secara cash, debit, atau menggunakan e-money.

7. Tiket akan kamu terima dan selamat menonton!

Cara Beli Tiket Bioskop Secara Online

Nah bagi kalian yang nggak mau ribet antri karena memakan waktu, coba saja amankan tiket film favoritmu di bioskop secara online lewat berbagai jenis aplikasi yang bisa kamu pilih dan gunakan.

Keunggulan lainnya yang bisa kamu dapatkan saat memesan tiket bioskop secara online adalah, kalian bisa membeli tiket itu dari jauh hari sebelum jadwal film itu tayang. Oh ya, sebagai informasi tambahan, pembelian tiket online ini biasanya akan dikenai biaya admin mulai dari Rp 3 ribu - Rp 5 ribu per tiket.

Jadi tunggu apa lagi, yuk simak selengkapnya cara membeli tiket bioskop secara online.

Melalui Aplikasi TIX ID

TIX ID merupakan salah satu pilihan aplikasi untuk memesan tiket secara online yang kerap digunakan banyak orang. Berikut caranya.

1. Install aplikasi TIX ID di smartphone.

2. Buat akun atau log in terlebih dahulu.

3. Masuk ke menu utama TIX ID, pilih lokasi kota tempatmu tinggal dan cari judul film yang ingin ditonton.

4. Pilih dan tentukan jadwal (waktu dan tanggal), serta lokasi bioskop pilihanmu.

5. Klik 'Beli Tiket'

6. Pilih dan klik juga jumlah kursi bioskop yang kamu inginkan.

7. Klik 'Ringkasan Order', pastikan tiket yang sudah kamu beli sesuai dengan pilihanmu.

8. Klik 'Bayar Sekarang' untuk menuntaskan pesanan tiketmu.

9. Bayar tiket menggunakan salah satu dari beberapa opsi transfer online.

10. Jika sudah terbayar, kamu akan menerima notifikasi tiket film berhasil kamu beli.

Melalui Aplikasi M-Tix

Selain aplikasi sebelumnya, M-Tix juga berfungsi sama yaitu untuk memesan tiket bioskop secara online. Berikut caranya.

1. Unduh aplikasi M-Tix di Google Playstore atau AppStore.

2. Login menggunakan akun terdaftar.

3. Pilih lokasi bioskop terdekat, klik 'Buy Ticket'.

4. Tentukan jadwal dan berapa jumlah tiket yang ingin kamu beli.

5. Pilih kursi yang masih kosong.

6. Klik 'Confirm Order' lalu lanjut ke menu pembayaran.

7. Selesaikan pembayaran secara online, dan tiket berhasil jadi milikmu.

Melalui Aplikasi CGV Cinemas Indonesia

CGV Cinemas Indonesia merupakan aplikasi khusus bagi mereka yang ingin menonton film di bioskop CGV. Jadi kalau kamu ingin menonton film di sana, bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini.

1. Install aplikasi CGV Cinemas.

2. Lakukan registrasi dengan membuat akun baru, atau jika sudah ada bisa langsung log in menggunakan akun terdaftar.

3. Klik 'Ticket' dan pilih menu 'Book My Movie'.

4. Tentukan film dan jadwal yang diinginkan, lalu klik 'Buy Ticket'.

5. Pilih metode pembayaran yang ditentukan, klik 'Pay'.

Melalui Fitur Gotix di Aplikasi Gojek

Selain sebagai aplikasi untuk jasa angkutan online, Gojek juga menyediakan fitur Gotix untuk kalian yang ingin membeli tiket nonton di bioskop secara online. Simak cara selengkapnya.

1.  Download aplikasi Gojek, login menggunakan akun baru maupun yang sudah terdaftar.

2. Cari menu Gotix di halaman utama aplikasi tersebut, lalu klik.

3. Tentukan film yang dimaksud.

4. Klik 'Buy Ticket'

5. Tentukan lokasi bioskop dan jadwal kapan ingin nonton.

6. Tentukan juga jumlah pesanan tiket dan posisi kursi, kemudian klik 'Continue'.

7. Pilih metode pembayaran yang tersedia, klik 'Order'.

8. Bukti e-tiket bakal terkirim ke akunmu.

Melalui Aplikasi Shopee

E-commerce satu ini juga menyediakan layanan untuk memesan tiket bioskop secara online. Ikuti saja langkah-langkah berikut ini.

1. Install aplikasi Shopee di ponselmu, dan log in menggunakan akun baru atau yang sudah terdaftar.

2. Klik kolom 'Search' yang ada di halaman pertama.

3. Ketik 'tiket bioskop' lalu pilih bioskop.

4. Di halaman 'Film', pilih judul yang ingin ditonton kemudian tekan 'Beli'.

5. Pilih lokasi bioskop CGV.

6. Klik 'Beli' sesuaikan dengan jadwal yang diinginkan.

7. Pilih jumlah dan posisi kursi yang masih tersedia.

8. Klik 'Konfirmasi Kursi'.

9. Klik 'Checkout'.

10. Pilih metode pembayaran dan selesaikan agar kamu mendapatkan e-tiket.

Itu dia beberapa aplikasi beserta langkah-langkah yang bisa kamu ikuti untuk membeli tiket bioskop secara online. Semoga membantu.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait