URtainment
Siap-siap! Red Velvet Bakal Comeback dengan Album Baru Bulan Depan
Eronika Dwi, Jumat, 18 Februari 2022 12.57 | Waktu baca 1 menit

Jakarta - Kabar baik untuk para penggemar Red Velvet. Girl group Korea Selatan itu resmi comeback pada Maret mendatang.
Mengutip Soompi, SM Entertainment mengonfirmasi bahwa Red Velvet sedang mempersiapkan album baru yang rencananya bakal dirilis pada Maret 2022.
"Red Velvet sedang mempersiapkan album baru dengan rencana rilis pada Maret. Kami meminta Anda untuk menunjukkan rasa cinta (dalam menyambut perilisan)," bunyi pernyataan agensi Red Velvet itu, Jumat (18/2/2022).
Perilisan album baru tersebut menandai comeback pertama Red Velvet sejak merilis 'Queendom' pada Agustus 2021.
Sayangnya, SM Entertainment masih merahasiakan detail mengenai comeback Red Velvet itu, Guys.
Siapa yang nggak sabar? Kita tunggu saja, Urbanreaders!
Komentar
Berita Terkait
Berita Terkait