URtainment

Foto Topless Pakai Kalung Ganesha, Rihanna Dikecam Umat Hindu

Griska Laras, Kamis, 18 Februari 2021 14.51 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Foto Topless Pakai Kalung Ganesha, Rihanna Dikecam Umat Hindu
Image: Rihanna/Instagram@badgalriri.

Jakarta - Rihanna mendapat kecaman dari pemeluk agama Hindu di India. Ikon pop Amerika Serikat (AS) ini dituding melakukan penistaan agama usai memposting foto topless (telanjang dada) dan memakai kalung dengan liontin Ganesha.

Dalam foto yang diunggah di Instagram @savagexventy, Rihanna tampak menutupi dadanya dengan tangan. 

Dia memakai celana pendek satin berwarna lavender. Penyanyi 32 tahun ini juga melengkapi penampilannya dengan berbagai aksesoris berwarna senada, termasuk kalung berbandul Dewa Ganesha yang menggantung di bagian perut.

Unggahan itu pun langsung dibanjiri kritik dari umat Hindu karena dinilai tak pantas.

"Bisakah kita menghentikan seksualisasi agama orang demi pengaruh," kata salah satu netizen beragama Hindu. "Aku hanya tidak mengerti tujuan dia memakai kalung dengan liontin Lord Ganesh sebagai bagian dari kampanye pakaian dalam,"sambungnya.  

"Budaya kami bukanlah kostum Anda," timpal yang lain.

Kasus ini bukan yang pertama kalinya dialami Rihanna. Dalam beberapa tahun terakhir, penyanyi kelahiran Barbados itu dituduh melakukan pelecehan budaya dan agama.

Rihanna menghadapi kritik setelah berpose dengan pakaian dan ornamen Tiongkok untuk sampul Harper's Bazaar Tiongkok pada 2019.

Setahun kemudian, mantan kekasih Chris Brown ini mendapat kecaman dari umat muslim karena memakai lagu remix dengan lantunan hadist untuk dalam acara fashion show.

Namun yang membuat kasus itu makin parah, lagu remix berjudul 'Doom' itu ternyata juga pernah diputar dalam fashion show Fenty X Puma pada 2017.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by SAVAGE X FENTY BY RIHANNA (@savagexfenty)

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait