URnews

Gadis Muda di Nigeria Rela Jual Diri Demi Sepiring Indomie

Deandra Salsabila, Selasa, 13 Juli 2021 10.43 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Gadis Muda di Nigeria Rela Jual Diri Demi Sepiring Indomie
Image: Organisasi Iyom Umuevu Njoku Eji Women (Daily Post)

Jakarta - Iyom Umuevu Njoku Eji Women, sebuah organisasi berbasis komunitas di Negara bagian Enugu, Nigeria, menyatakan keprihatinannya atas tingkat kemiskinan di antara perempuan dan anak perempuan pedesaan.

Programme Officer, Ijeoma Nwatu mengatakan, jika kemiskinan telah membawa beberapa remaja ke dalam gaya hidup tidak bermoral yang seharusnya dapat dihindari.

Ijeoma Nwatu juga menyatakan, jika beberapa gadis muda telah terpikat ke seks pranikah dengan barang-barang murah seperti sepiring Indomie dan sebotol minuman ringan.

Menurut Ijeoma Nwatu, program 'Women Voices and Leadership Project', dengan sponsor dari Global Affairs Canada dipusatkan untuk memerangi kekerasan berbasis gender dan menghilangkan kemiskinan.

“Kami telah memiliki program gelombang pertama, ini adalah kelanjutan dari suara perempuan dan proyek kepemimpinan yang sedang berlangsung di Nigeria, itu sebenarnya dibuat menjadi program empat tahun,” ujar Ijeoma, dikutip dari Daily Post, Selasa (13/7/2021).

Mengenai tingkat kemiskinan di kalangan perempuan pedesaan, ia berkata jika hal tersebut telah menyebabkan banyak masalah. Kasus kehamilan yang tidak diinginkan, untuk sebotol minuman ringan dan sepiring Indomie tersebut sudah mengacaukan seorang gadis muda.

“Orang-orang mengalami banyak hal, yaitu perempuan tidak diberdayakan, perempuan dipinggirkan. Jadi kemiskinan adalah masalah, terutama di kalangan perempuan dan anak perempuan, lanjut Ijeoma.

Program 'Women Voices and Leadership Project' telah membawa banyak manfaat untuk para perempuan. Banyak juga perempuan dan anak perempuan yang memuji, bahwa organisasi tersebut telah mengubah hidup mereka.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait