URnews

Gudang di Tanjung Priok Terbakar, Shopee Akan Ganti Rugi Barang Penjual

Shelly Lisdya, Selasa, 7 September 2021 08.48 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Gudang di Tanjung Priok Terbakar, Shopee Akan Ganti Rugi Barang Penjual
Image: Caption: ilustrasi kebakaran. (Pinterest/Typologos)

Jakarta - Gudang Shopee yang berada di Jalan Agung Karya VII, Sunter Agung, Tanjung Priok Jakarta Utara, pada Minggu malam 5 September 2021 dilalap si jago merah. Diduga, penyebab kebakaran tersebut akibat arus pendek listrik.

Head of Public Affairs Shopee Indonesia, Radynal Nataprawira mengatakan, untuk barang milik penjual yang terbakar dalam gudang tersebut telah diasuransikan.

“Barang penjual yang terbakar telah diasuransikan dan Shopee akan mengganti kerugian bagi penjual yang terdampak,” ujarnya dalam keterangan resmi, Senin (6/9/2021).

Hanya saja dia tidak membeberkan berapa jumlah barang atau sebesar apa kerugian yang dialami Shopee akibat kebakaran tersebut. Terkait dengan pengiriman barang, Radynal menyebut tidak terdampak karena insiden tersebut. Sementara di gudang lain pun tetap berjalan normal.

“Tidak terjadi kendala terhadap pengiriman pesanan, karena proses pengiriman telah diselesaikan sehari sebelum kejadian. Pengiriman dari gudang lainnya tetap berjalan normal,” terangnya.
 Ia pun memastikan bahwa kebakaran tersebut tidak menelan korban jiwa dan perugas pemadam kebakaran dengan cepat telah menjinakkan si jago merah. 

“Api berhasil dipadamkan segera oleh petugas pemadam kebakaran dan tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini,” tegasnya.

Kini, dikatakan Radynal, bahwa pihaknya masih melakukan investigasi atau mencari informasi lain terkait kebakaran ini.

“Saat ini, tim tengah mempelajari lebih lanjut terkait insiden ini untuk meningkatkan keamanan di gudang-gudang lain,” tuturnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan untuk masyarakat atau pengguna Shopee yang memiliki keluhan terkait kejadian tersebut, diimbau untuk menghubungi nomor yang telah disediakan.

“Untuk informasi lebih lanjut, silakan menghubungi tim Customer Service di 150072, email di [email protected], atau chat melalui aplikasi Shopee,” tandasnya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait