Zodiak Minggu Ini: Aries Siap Akhiri Masa Single, Scorpio Perbanyak Kencan
.jpg)
Jakarta - Penasaran seperti apa ramalan kesehatan, cinta, dan karir kamu di pekan kedua Oktober. Yuk, cek apa kata zodiakmu di sini, Urbanreaders!
1. Aries
Percintaan
- Single: Status kamu akan berubah, karena ada seseorang yang bisa membuat kamu tertarik.
- Taken: Akan ada perubahan yang membuat kamu semakin terikat dengan pasangan.
Keuangan: Kesempatan untuk memperoleh keuntungan dalam bisnis pribadi.
Pekerjaan: Hat-hati akan ada pekerjaan yang cukup membuatmu frustasi.
Kesehatan: Jaga kondisi tubuh karena sewaktu-waktu kesehatanmu bisa menurun.
2. Taurus
Percintaan
- Single: Tingkatkan kepercayaan diri, jangan takut tak disukai orang lain
- Taken: Ketika mood memburuk, cukup perbaiki dengan jalan-jalan bersama pasangan.
Keuangan: Ada beberapa masalah keuangan yang menjadi prioritas untuk dihadapi.
Pekerjaan: Progres yang baik akan segera di hadapanmu.
Kesehatan: Banyak tertawa dan bersosialisasi akan memberimu dampak kesehatan yang baik.
3. Gemini
Percintaan
- Single: Coba untuk selalu mencairkan suasana dalam proses PDKT mu.
- Taken: Bertemu pasangan secukupnya, terlalu sering bertemu membuatmu lebih mudah bosan.
Keuangan: Keuangan mu akan cepat habis untuk jalan-jalan dan liburan, namun itu sebanding dengan kebahagiaan yang kamu dapat.
Pekerjaan: Tidak perlu terburu-buru dalam bisnismu, yang terpenting jalankan prosesnya dengan tekun.
Kesehatan: Saat sedang stres, lebih baik istirahat dan jauhkan diri sesaat dari ponsel.
Baca Juga: 5 Zodiak yang Lebih Tertarik Sama Berondong
4. Cancer
Percintaan
- Single: Jangan berharap terlalu tinggi, biarkan semuanya mengalir dengan perlahan.
- Taken: Kamu harus bekerja keras bahwa hubunganmu dengan pasangan akan bisa bertahan lebih lama jika tak ingin hubungan yang sudah dibangun lama berakhir begitu saja.
Keuangan: Kamu akan sedikit mengabaikan aspek keuangan dan lebih fokus ke hal lain di luar itu.
Pekerjaan: Jangan takut melakukan beberapa hal besar dan mebangun karakter dalam dunia profesional.
Kesehatan: Perubahan cuaca akan sedikit mengganggu kesehatanmu, terutama di waktu malam.
5. Leo
Percintaan
- Single: Lebih terbuka dan tunjukkan perasaanmu.
- Taken: Berikan perhatian lebih pada pasanganmu karena dia sangat membutuhkannya belakangan ini.
Keuangan: Gunakan uang seperlunya dan jangan menghabiskan uang untuk hal yang tidak perlu saat ini.
Pekerjaan: Gunakan kesempatan yang akan muncul dengan baik, jangan sesali keputusan yang telah kamu ambil untuk mengembangkan diri.
Kesehatan: Jangan abaikan kondisi kesehatan saat kondisi mu belakangan ini menurun.
6. Virgo
Percintaan
- Single: Meski kamu kurang yakin akan menemukan cinta yang serius, tetapi setidaknya kamu bahagia karena tak pernah merasa kesepian.
- Taken: Meskipun tidak menjalin hubungan yang romantis, tapi komunikasi yang baik antara kamu dan pasanganmu itu lebih dari cukup.
Keuangan: Keinginan kamu untuk berinvestasi semakin tinggi karena menginginkan keuntungan lebih.
Pekerjaan: Hati-hati dalam mengutarakan pendapat, karena rekan kerjamu sedang tidak dalam kondisi suasana hati yang baik.
Kesehatan: Meskipun sibuk, paksakan untuk tidur lebih awal dan tidak begadang untuk menjaga kondisi tubuhmu.