URnews

Haji Lulung Meninggal Dunia, Sempat Dirawat karena Gangguan Jantung

Griska Laras, Selasa, 14 Desember 2021 12.07 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Haji Lulung Meninggal Dunia, Sempat Dirawat karena Gangguan Jantung
Image: Haji Lulung/Twitter@thomafi_arwani

Jakarta - Kabar duka datang dari keluarga besar Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Ketua DPW PPP DKI Jakarta Haji Lulung atau Abraham Lunggana meninggal dunia, Selasa (14/12/2021). 

Haji Lulung meninggal dunia di Rumah Sakit Harapan Kita Jakarta pukul 10.51 WIB. Sebelum meninggal, dia sempat dirawat selama beberapa hari karena gangguan jantung. 

Hal ini disampaikan anak Haji Lulung, Guruh Tirta Lunggana, pada 4 Desember lalu. Guruh menjelaskan bahwa ayahnya terbaring di rumah sakit karena mengalami gangguan kesehatan jantung. 

“Kepada rekan-rekan semua, saya Guruh Tirta Lunggana atas nama keluarga Haji Lulung Abraham Lunggana, menyampaikan bahwa benar adanya saat ini Haji Lulung sedang mengalami gangguan kesehatan jantung” kata Guruh dalam keterangan tertulis, Sabtu (4/12/2021). 

Kepergiaan Haji Lulung menyisakan duka mendalam bagi keluarga dan koleganya. Ucapan belasungkawa pun berdatangan dari para politikus, termasuk Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Fadli Zon.

“Innalillaji wainnailaihi raajiun. Semoga alm Haji lulung diberi tempat terbaik di sisi Allah SWT. Turut berduka cita. Al Fatihah,” cuit Fadli Zon di Twitter. 

“Innalillahi wainnailahi rojiun. Dala keabadian tidurnay tak ada  lagi perselisihan politik. Bagi yangditingglkan menyimpan kenangan untuk menjadi pelajaran. Turut berduka cita,” tulis politisi Budiman Sudjatmiko. 

“Semoga almarhum khusnul khotimah dan mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT. Selamat jalan Haji Lulung, Sang Politisi Ulung,”cuit Zubairi Djoerban. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait