URnews

Jenazah Pria yang Meninggal Usai Vaksinasi AstraZeneca Diautopsi

Shelly Lisdya, Senin, 24 Mei 2021 16.01 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Jenazah Pria yang Meninggal Usai Vaksinasi AstraZeneca Diautopsi
Image: Ilustrasi vaksinasi COVID-19. (Freepik)

Jakarta - Jenazah Trio Fauqi Firdaus (22), pria yang meninggal dunia usai divaksinasi COVID-19 AstraZeneca, diautopsi di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Senin (24/5/2021).

Proses autopsi dilakukan oleh tim investigasi dimulai dari penggalian kubur. Kemudian nantinya akan dilakukan pemeriksaan terhadap jenazah Trio, mulai dari identifikasi wajah, pemeriksaan gigi, dan rahang.

Selain itu, penelitian terhadap jenazah Trio dibagi menjadi tiga, yakni pantologi klinis, pantologi anatomi, serta pantologi mikrofis dan makrofis.

Hal tersebut dibenarkan oleh kakak Trio, yakni Viki yang turut menyaksikan proses penggalian makam. Namun, Viki menyayangkan pihak terkait yang melakukan autopsi setelah jenazah 16 hari dikubur.

"Kami sangat menyesal, kenapa baru sekarang dilakukan autopsi? Padahal kami lapor itu pas kejadian kematian, tanggal 6 Mei, dan baru terlaksana sekarang, kami mengerti prosesnya panjang atau gimana," ujar Viki kepada wartawan, Senin (24/5).

Dari informasi pihak RSCM, dikatakan Viki, jenazah yang sudah terkubur 16 hari, hasil autopsi dimungkinkan tidak dapat dipastikan hasil diagnosis valid.

"Karena jenazah sudah dikebumikan 16 hari, maka perlu dilakukan autopsi yang lebih hati-hati," pungkasnya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait