URnews

Jokowi Soroti Puncak yang Makin Ramai saat Pandemi Corona

Ken Yunita, Jumat, 20 Maret 2020 11.00 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Jokowi Soroti Puncak yang Makin Ramai saat Pandemi Corona
Image: istimewa

Jakarta - Puncak yang semakin ramai saat pemerintah menerapkan bekerja dan belajar di rumah dalam rangka antisipasi virus corona mendapat sorotan dari Presiden Joko Widodo.

Komentar itu disampaikan Jokowi dalam rapat terbatas yang digelar di Istana yang ditayangkan lewat YouTube Sekretariat Presiden yang diupload Kamis, 19 Maret 2020.

Dalam tayangan itu Jokowi bercerita soal Pantai Carita dan kawasan Puncak yang justru semakin ramai wisatawan.

"Kebijakan belajar di rumah, kebijakan bekerja di rumah, dan kebijakan beribadah di rumah, jangan sampai kebijakan ini dilihat sebagai sebuah kesempatan untuk liburan,” kata Jokowi.

“Saya lihat satu minggu kemarin di Pantai Carita, di Puncak, lebih ramai dari biasanya, sehingga hal ini akan memunculkan sebuah keramaian yang berisiko memperluas penyebaran COVID-19,” lanjut Jokowi.

Jokowi mengatakan kebijakan untuk belajar dan bekerja dari rumah harus disampaikan secara terus-menerus. Dia ingin kebijakan tersebut memang benar-benar efektif.

"Kebijakan belajar dari rumah, bekerja dari rumah, dan beribadah di rumah betul-betul harus kita sampaikan terus sehingga betul-betul bisa dijalankan secara efektif di lapangan. Tetapi kita harus tahu juga bahwa yang bekerja di lapangan dan di kantor tetap saling menjaga jarak," ujar dia.

Sebelumnya Ridwan Kamil juga sempat menyoroti soal ini. Dia sudah meminta kepada kepala daerah di Jawa Barat untuk membatasi kunjungan wisatawan.

“Contohnya di Kabupaten Bogor sudah dilakukan, namun untuk wisata yang sifatnya individu misalkan menjelajah gunung yang tidak berombongan itu diperbolehkan," tutur Ridwan dalam telekonferensi di Gedung Sate, Senin, 16 Maret 2020.

Dalam kesempatan itu, Ridwan juga meluruskan pemberlakuan 'semi-lockdown' di kawasan Puncak seperti yang disampaikan Bupati Bogor Ade Munawaroh Yasin seusai rapat koordinasi menyikapi penyebaran virus Corona di Cibinong, Kabupaten Bogor, Minggu 14 Maret 2020.

"Jadi itu Bu Bupati mohon izin untuk kewenangannya, itu tidak ada istilahnya semi-lockdown," kata Ridwan Kamil.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait