URtrending

Kabar Duka! Peracik Bumbu Indomie Nunuk Nuraini Meninggal

Healza Kurnia H, Rabu, 27 Januari 2021 21.09 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Kabar Duka! Peracik Bumbu Indomie Nunuk Nuraini Meninggal
Image: Ilustrasi Indomie. (Istimewa)

Jakarta - Masih ingat dengan sosok peracik bumbu Indomie, Nunuk Nuraini, Urbanreaders?

Baru saja, Urbanasia menerima informasi bahwa Nunuk dikabarkan meninggal dunia pada Rabu (27/1/2021) pukul 2.55 WIB.

Kabar duka ini pertama kali diketahui lewat kicauan seorang pengguna Twitter, Laila Dimyati, guys.

"Kabar lelayu. Telah berpulang ke Rahmatullah, Ibu Nunuk Nuraini, pencinta rasa Indomie yang kita kenal. Beliau meninggal tadi pagi, Rabu 27 Januari 2021 pukul 2.55 WIB. Semoga Almarhumah husnul khotimah. Aamiin," tulis Laila Dimyati.

Seperti kita ketahui, nama Nunuk Nuraini bukan sosok baru di dunia kuliner. Ia merupakan peracik bumbu Indomie yang diproduksi PT Indofood Sukses Makmur Tbk, salah satu perusahaan mi instan besar di Indonesia.

Namanya mulai diketahui publik lewat kicauan dari akun Twitter @dittameliaa pada Juni lalu. Kala itu, sang pemilik akun mengunggah sebuah foto Nunuk sedang memegang Indomie di tangannya seraya menuliskan keterangan 'Pahlawanq'.

Unggahan itu sempat viral dan mendapatkan likes dari sekitar 40 ribu orang serta dibagikan sebanyak 14 ribu kali

Kini, usai kabar soal kepergian Nunuk mencuat di media sosial, sejumlah netizen pun menyampaikan duka cita mereka. 

"innalilahi wainnailahi raji'un. terimakasih atas rasa indomie yang bgtu nikmat, semoga setiap suapan bagi siapapun yg memakan mienya atas rasa syukurnya, menjadi pahala buat ibu. semoga amalan dan serta ibadah di terima dan di tempatkan di tempat yg indah di sisi-Nya, amiin," cuit salah satu netizen.

"Innalillahi wa innailaihi rajiuun... baru aja slesai masak mi goreng buat bocah, pas berita ini lewat. Insha Allah husnul khatimah, Ibu..." tulis netizen lainnya.

Selamat jalan, Ibu!

 

 

 

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait