URtech

Kafe di Korsel Pakai Robot Antar Makanan ke Pelanggan

Afid Ahman, Kamis, 28 Mei 2020 09.41 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Kafe di Korsel Pakai Robot Antar Makanan ke Pelanggan
Image: comunicaffe

Korea Selatan - Kendati pandemi COVID-19 belum benar-benar sirna, aktivitas di Korea Selatan mulai berangsur normal. Banyak tempat makan  mulai buka kembali.

Hanya saja mereka menerapkan berbagai upaya agar mengurangi penularan virus corona di antara pengunjungnya. Kafe di Daejeon misalnya, menggunakan robot sebagai baristanya.

Robot dapat membuat 60 jenis kopi yang berbeda dan mengantarkan minuman kepada pelanggan di kursi mereka. Tak hanya itu ia pun turut memberikan pesan untuk pelanggan.

"Ini teh latte almond Rooibos Anda, silakan menikmati. Ini akan terasa lebih nikmat jika Anda mengaduknya," katanya ke pelanggan.

Director of Research Vision Semicon Lee Dong-bae mengatakan robot hasil pengembangannya itu diberikan kemampuan self-driving untuk menentukan rute terbaik di antara orang dan meja. Selain itu berkomunikasi dengan pelanggan melalui kontrol suara.

Rencananya, Vision Semicon akan memasok robot barista di wilayah tersebut sekitar 30 kafe pada tahun ini. Kehadiran robot tersebut disambut positif oleh pelanggan.

Menurut mereka robot tersebut menyenangkan dan memudahkan pelanggan karena tidak perlu mengambil sendiri makanan dan minuman yang dipesan.

Hanya saja ada sedikit kekhawatiran yang dirasakan mereka. Kehadiran robot bakal mengurangi karyawan manusia yang bekerja.

"Tapi saya juga sedikit khawatir tentang pasar kerja karena banyak teman saya melakukan pekerjaan paruh waktu di kafe dan robot ini akan menggantikan manusia," ujar salah satu pelanggan.  

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait