URsport

Kalahkan Malaysia, Timnas Indonesia U-23 Raih Perunggu SEA Games 2021

Ardha Franstiya, Minggu, 22 Mei 2022 19.00 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Kalahkan Malaysia, Timnas Indonesia U-23 Raih Perunggu SEA Games 2021
Image: Instagram @pssi

Jakarta - Tim Nasional (Timnas) U-23 meraih medali perunggu SEA Games 2021 usai kalahkan Malaysia di Stadion My Dinh, Hanoi, pada Minggu (22/5) sore tadi.

Pertandingan Indonesia vs Malaysia ini berakhir dengan drama adu penalti setelah hasil draw 1-1. Dalam drama adu penalti kali ini, Indonesia pun menang dengan skor 4-3 atas Malaysia.

Sebelum adu penalti, skor 1-1 didapati kedua tim. Gol Indonesia sendiri disumbang oleh Ronaldo pada menit ke-60.

Tak tinggal diam, Malaysia berhasil menyamakan kedudukan lewat tembakan Hadi Fayyadh yang berbelok arah setelah mengenai bagian tubuh Rizky Ridho. Alhasil, skor 1-1 bertahan hingga akhir babak kedua.

Kemenangan Tim Garuda Muda sendiri ditentukan lewat eksekusi tendangan penalti dari Marc Klok.

Susunan pemain kedua Tim

Timnas Malaysia U-23: Muhammad Rahadiazli; Quentin Cheng, Azrin Afiq, Harith Haiqal, Muhammad Azam; Mukhairi Ajmal, Nur Azfar Fikri, Ahmad Zikri, Muhammad Syahir, Muhammad Safwan, Ahmad Danial

Timnas Indonesia U-23: Ernando Ari Sutaryadi; Asnawi Mangkualam, Fachruddin Aryanto, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga; Marc Klok, Marselino Ferdinand, Witan Sulaeman; Saddil Ramdani, Irfan Jauhari, Ronaldo Kwateh.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait